Sabtu, 9 Desember 2023

Persiku di Grup L Liga 3 Jateng, Gabung Persikaba dan Demak United

Anggara Jiwandhana
Rabu, 14 September 2022 09:29:14
Laga ujicoba Persiku kontra Persibo, pekan lalu. (Murianews/Persiku Kudus)
[caption id="attachment_316548" align="alignleft" width="1280"]Persiku Laga ujicoba Persiku kontra Persibo, pekan lalu. (Murianews/Persiku Kudus)[/caption]

MURIANEWS, Kudus – Hasil drawing group Liga 3 Jawa Tengah tahun 2022 rampung dilaksanakan, Asprov PSSI Jawa Tengah, Selasa (13/9/2022) kemarin. Persiku Kudus, Jawa Tengah pun masuk ke dalam grup grup L, gabung dengan Persikaba Blora dan PSDU Demak United.

Manajer Persiku Kudus Achmad Faisal mengatakan, skuad Macan Muria Persiku baru akan mengawali laga pada 25 September 2022 mendatang. Sedangkan kick off Kompetisi Liga 3 Jawa Tengah akan dimulai pada 18 September 2022.

Hasil drawing ini membuat manajemen Persiky Kudus cukup optimistis. Mereka yakin, Macan Muria akan lolos ke babak selanjutnya. Apalagi di musim ini Persiku juga mematok target juara dan lolos ke Liga 2.

”Harus bisa lolos dan harus bisa juara tahun ini untuk naik ke Liga 2 tahun depan,” kata dia Rabu (14/9/2022).

Untuk memenuhi target tersebut, tim kemudian diminta untuk fokus memberikan permainan maksimal selama guliran laga nanti. Sementara manajemen akan selalu mensuport tim baik secara teknis maupun nonteknis.

BACA JUGA: Persiku Lumat Persibo 2-1 di Laga Uji Coba

”Tim harus fokus dan tidak boleh memandang remeh lawan. Seluruh jajaran tim dan pelatih harus benar-benar bekerja keras agar lolos ke babak berikutnya,” tandasnya.

Kompetisi Counterpain Liga 3 Jateng 2022 sendiri dipastikan diikuti oleh 39 tim yang akan dibagi dalam 13 grup. Di mana masing-masing grup berisikan 3 tim.

Pertandingan setiap grup akan digelar dengan sistem kompetisi home dan away. Hanya pemimpin klasemen dari setiap grup yang berhak maju ke babak selanjutnya.

Sementara untuk kuota zona nasional serta tim yang promosi ke Liga 2 masih menunggu keputusan resmi PSSI.

Reporter: Anggara Jiwandhana
Editor: Budi Erje

Komentar