Kompetisi Sepak Bola Putri Dihelat di Kudus, Segini Pesertanya
Anggara Jiwandhana
Rabu, 14 Juni 2023 18:52:43
Sebanyak 61 tim sepak bola putri tersebut berasal dari tingkat sekolah dasar (SD). Mereka bakal beradu ketangkasan di ajang Milklife Soccer Challenge 2023 di Stadion Supersoccer Arena Kudus.
Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation Yoppy Rosimin mengungkapkan, ajang ini menjadi langkah awal Djarum untuk mencari bibit-bibit muda yang potensial.
Djarum melihat peluang tersebut dan akhirnya berkomitmen untuk fokus ke pembinaan sepak bola putri ini.
”Sepak bola putri memiliki peluang untuk terus maju dan berkembang. Oleh karena itu, kami mengadakan program ini dari level siswi SD. Pada tahapan awal ini, kami berupaya menarik sebanyak mungkin minat dan kecintaan masyarakat terhadap sepak bola putri,” katanya dalam jumpa pers, Rabu (14/6/2023).
Sebagai langkah komitmen tersebut, Milklife Soccer Challenge dijadwalkan akan bergulir sebanyak tiga hingga empat kali dalam setahun. Diharapkan, dengan kegiatan yang rutin tersebut, masyarakat bisa semakin mengenal dan memiliki minat yang tinggi terhadap cabang olahraga ini.
Dengan begitu, geliat sepak bola putri bisa bangkit dan akhirnya melahirkan atlet-atlet berbakat. Tidak hanya di Kudus saja, melainkan di daerah-daerah lainnya.”Kuncinya adalah konsistensi. Untuk itu, komitmen kami adalah menyelenggarakan kejuaraan seperti ini tiga hingga empat kali dalam satu tahun. Dan kami berharap tidak hanya di Kudus, tapi bisa diselenggarakan di kota lain agar nanti muncul bibit-bibit lainnya,” ungkap dia.Brand Manager MilkLife Candy Lauw menambahkan, ajang sepak bola putri tingkat SD ini merupakan bentuk nyata atas komitmen perusahaan untuk turut menyehatkan anak-anak Indonesia.Pasalnya, olahraga yang ditopang dengan asupan kaya nutrisi seperti susu, akan membuat anak sebagai generasi masa depan Indonesia dapat tumbuh sehat dan kuat.”Kami punya visi misi menyehatkan masyarakat Indonesia salah satunya dengan cara mendorong kebiasaan baik minum susu sebagai asupan nutrisi yang penting bagi anak-anak untuk memaksimalkan proses tumbuh kembang mereka menjadi generasi yang sehat dan tangguh,” tandasnya.Editor: Supriyadi
Murianews, Kudus – Kompetisi sepak bola putri bakal digelar selama tiga hari, mulai 15-18 Juni 2023 mendatang. Selama itu, total ada 61 tim yang ambil bagian sebagai peserta.
Sebanyak 61 tim sepak bola putri tersebut berasal dari tingkat sekolah dasar (SD). Mereka bakal beradu ketangkasan di ajang Milklife Soccer Challenge 2023 di Stadion Supersoccer Arena Kudus.
Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation Yoppy Rosimin mengungkapkan, ajang ini menjadi langkah awal Djarum untuk mencari bibit-bibit muda yang potensial.
Djarum melihat peluang tersebut dan akhirnya berkomitmen untuk fokus ke pembinaan sepak bola putri ini.
”Sepak bola putri memiliki peluang untuk terus maju dan berkembang. Oleh karena itu, kami mengadakan program ini dari level siswi SD. Pada tahapan awal ini, kami berupaya menarik sebanyak mungkin minat dan kecintaan masyarakat terhadap sepak bola putri,” katanya dalam jumpa pers, Rabu (14/6/2023).
Sebagai langkah komitmen tersebut, Milklife Soccer Challenge dijadwalkan akan bergulir sebanyak tiga hingga empat kali dalam setahun. Diharapkan, dengan kegiatan yang rutin tersebut, masyarakat bisa semakin mengenal dan memiliki minat yang tinggi terhadap cabang olahraga ini.
Dengan begitu, geliat sepak bola putri bisa bangkit dan akhirnya melahirkan atlet-atlet berbakat. Tidak hanya di Kudus saja, melainkan di daerah-daerah lainnya.
”Kuncinya adalah konsistensi. Untuk itu, komitmen kami adalah menyelenggarakan kejuaraan seperti ini tiga hingga empat kali dalam satu tahun. Dan kami berharap tidak hanya di Kudus, tapi bisa diselenggarakan di kota lain agar nanti muncul bibit-bibit lainnya,” ungkap dia.
Brand Manager MilkLife Candy Lauw menambahkan, ajang sepak bola putri tingkat SD ini merupakan bentuk nyata atas komitmen perusahaan untuk turut menyehatkan anak-anak Indonesia.
Pasalnya, olahraga yang ditopang dengan asupan kaya nutrisi seperti susu, akan membuat anak sebagai generasi masa depan Indonesia dapat tumbuh sehat dan kuat.
”Kami punya visi misi menyehatkan masyarakat Indonesia salah satunya dengan cara mendorong kebiasaan baik minum susu sebagai asupan nutrisi yang penting bagi anak-anak untuk memaksimalkan proses tumbuh kembang mereka menjadi generasi yang sehat dan tangguh,” tandasnya.
Editor: Supriyadi