Bagaimana Dampak Messi di Ligue 1, Ini Pendapat Cesc Fabregas
Budi Santoso
Kamis, 12 Agustus 2021 16:33:41
MURIANEWS, Paris- Kedatangan Messi ke PSG memunculkan ‘kegaduhan’ luar biasa. Bagi banyak orang ada yang berpendapat, kedatangannya akan semakin meninggikan dominasi PSG di Ligue 1. Namun disisi lain, ada juga yang berpendapat, kedatangan Messi akan meningkatkan ‘derajat’ Ligue 1.
Cesc Fabregas yang merupakan sahabat dekat Lionel Messi, lebih setuju bahwa setelah ini Ligue 1 akan berkembang dengan baik. Akan ada banyak nilai yang akan bisa di dapatkan liga yang sebelumnya disebut sebagai kompetisi ‘kelas dua’ di Eropa ini.
Fabregas, mengakui bahwa dirinya sebenarnya lebih senang jika Messi tetap berada di Barcelona. Namun dirinya juga mengaku mengenal Messi sejak berusia 13 tahun, dan memastikan pemain ini sama sekali berbeda dengan pemain lain yang pernah dilihat liga Prancis.
"Setiap orang memiliki pendapat mereka sendiri (tentang sepak bola Prancis), memiliki Leo di liga ini adalah sesuatu yang sangat istimewa. Dalam beberapa tahun terakhir PSG telah mencoba untuk mendapatkan nama besar... (tapi) Leo bagi saya adalah yang terbesar, tidak ada yang seperti dia. Dia di atas dan yang paling istimewa. Untuk Prancis dan Ligue 1, ini adalah dimensi lain,” ujarnya memulai, seperti dilansir dari Daily Mail, Kamis (12/8/2021).
“Kadang-kadang saya memberitahunya, dia bahkan tidak tahu seberapa besar dia. Dia pergi ke berbagai tempat, dia pikir itu normal dipeluk seperti itu, menjadi yang terbaik, dikelilingi oleh penggemar. Apa yang kita lihat dari luar, saya belum pernah melihatnya dari orang lain. Mungkin akan lebih banyak penggemar dirinya, dari pada penggemar klub-nya. Lebih banyak orang akan mengikuti Leo, dan trio dengan Mbappe dan Neymar akan fantastis untuk ditonton,” ujarnya lagi.
Cesc Fabregas juga tidak sepakat, jika kedatangan Messi ke Liga Prancis akan berakibat negative karena memunculkan dominasi PSG. Namun sebaliknya, Messi akan membawa dimensi lain di Ligue 1.
Di klubnya, Monaco, kedatangan Messi telah merubah suasana. Monaco akan menghadapi ‘Messi’ pada pertengahan Desember mendatang di Ligue 1. Namun para pemain Monaco bahkan sudah tidak sabar lagi bermain menghadapi Lionel Messi.
“Semua pemain Monaco bersemangat, mengetahui mereka bermain melawan Lionel Messi. Beberapa dari mereka memimpikannya. Bagi mereka itu hal yang sangat bagus. Mereka tidak berhenti bertanya,” ungkapnya.
Bahkan Fabregas juga menyebut, semua rekan-rekannya di Monaco berharap bisa mendapatkan kaos milik Messi, saat Monaco bertemu PSG pada Desember nanti. Mereka siap bersaing dengan kemampuan terbaik, untuk bisa mendapatkan perhatian Messi, dan mendapatkan kaosnya.
BACA JUGA: Cesc Fabregas Siap Hadapi Messi, Ligue 1 Tetap Tidak Akan Mudah Bagi PSG"Tim ini dipenuhi dengan talenta muda di Monaco. Ini akan menjadi ujian besar bagi mereka dan akan termotivasi. Ketika pemain terbaik datang, mereka ingin menunjukkan apa yang bisa mereka lakukan,” katanya lagi.“Kadang-kadang membawa lebih banyak motivasi untuk melakukannya dengan baik dan membuat sesuatu yang istimewa terjadi. Ini pasti akan menjadi tantangan yang sulit, meskipun kami sudah dekat tahun lalu. Kami harus terus tidak terlalu memikirkan PSG. Ini musim yang panjang dan besar,” lanjutnya.Sementara itu, kedatangan Messi ke PSG juga mendapatkan komentar dari mantan pemain Barcelona, Zlatan Ibrahimovic. Menurutnya, dalam hal ini ia berpendapat bukan PSG yang mendapatkan Lionel Messi.Namun sebaliknya, dalam hal ini dirinya lebih cocok dengan menyebutnya dengan Lionel Messi ‘mendapatkan’ PSG. Pendapatnya ini didasarakan pada apa-apa yang sudah dilakukan Messi di sepak bola.“PSG tidak merekrut Messi. Messi yang merekrut PSG. Lihatlah penghargaan yang dimenangi Messi, lalu bandingkan dengan PSG. Itu memberitahumu banyak,” ujar Ibrahimovic dalam cuitannya di akun Twitternya.Penulis: Budi erjeEditor: Budi erjeSumber: Daily Mail
[caption id="attachment_233287" align="alignleft" width="650"]

Lionel Messi tiba di Paris. Bagaimana dampaknya di Liga Prancis? (twitter.com/CNNIndonesia)[/caption]
MURIANEWS, Paris- Kedatangan Messi ke PSG memunculkan ‘kegaduhan’ luar biasa. Bagi banyak orang ada yang berpendapat, kedatangannya akan semakin meninggikan dominasi PSG di Ligue 1. Namun disisi lain, ada juga yang berpendapat, kedatangan Messi akan meningkatkan ‘derajat’ Ligue 1.
Cesc Fabregas yang merupakan sahabat dekat Lionel Messi, lebih setuju bahwa setelah ini Ligue 1 akan berkembang dengan baik. Akan ada banyak nilai yang akan bisa di dapatkan liga yang sebelumnya disebut sebagai kompetisi ‘kelas dua’ di Eropa ini.
Fabregas, mengakui bahwa dirinya sebenarnya lebih senang jika Messi tetap berada di Barcelona. Namun dirinya juga mengaku mengenal Messi sejak berusia 13 tahun, dan memastikan pemain ini sama sekali berbeda dengan pemain lain yang pernah dilihat liga Prancis.
"Setiap orang memiliki pendapat mereka sendiri (tentang sepak bola Prancis), memiliki Leo di liga ini adalah sesuatu yang sangat istimewa. Dalam beberapa tahun terakhir PSG telah mencoba untuk mendapatkan nama besar... (tapi) Leo bagi saya adalah yang terbesar, tidak ada yang seperti dia. Dia di atas dan yang paling istimewa. Untuk Prancis dan Ligue 1, ini adalah dimensi lain,” ujarnya memulai, seperti dilansir dari Daily Mail, Kamis (12/8/2021).
“Kadang-kadang saya memberitahunya, dia bahkan tidak tahu seberapa besar dia. Dia pergi ke berbagai tempat, dia pikir itu normal dipeluk seperti itu, menjadi yang terbaik, dikelilingi oleh penggemar. Apa yang kita lihat dari luar, saya belum pernah melihatnya dari orang lain. Mungkin akan lebih banyak penggemar dirinya, dari pada penggemar klub-nya. Lebih banyak orang akan mengikuti Leo, dan trio dengan Mbappe dan Neymar akan fantastis untuk ditonton,” ujarnya lagi.
Cesc Fabregas juga tidak sepakat, jika kedatangan Messi ke Liga Prancis akan berakibat negative karena memunculkan dominasi PSG. Namun sebaliknya, Messi akan membawa dimensi lain di Ligue 1.
Di klubnya, Monaco, kedatangan Messi telah merubah suasana. Monaco akan menghadapi ‘Messi’ pada pertengahan Desember mendatang di Ligue 1. Namun para pemain Monaco bahkan sudah tidak sabar lagi bermain menghadapi Lionel Messi.
“Semua pemain Monaco bersemangat, mengetahui mereka bermain melawan Lionel Messi. Beberapa dari mereka memimpikannya. Bagi mereka itu hal yang sangat bagus. Mereka tidak berhenti bertanya,” ungkapnya.
Bahkan Fabregas juga menyebut, semua rekan-rekannya di Monaco berharap bisa mendapatkan kaos milik Messi, saat Monaco bertemu PSG pada Desember nanti. Mereka siap bersaing dengan kemampuan terbaik, untuk bisa mendapatkan perhatian Messi, dan mendapatkan kaosnya.
BACA JUGA: Cesc Fabregas Siap Hadapi Messi, Ligue 1 Tetap Tidak Akan Mudah Bagi PSG
"Tim ini dipenuhi dengan talenta muda di Monaco. Ini akan menjadi ujian besar bagi mereka dan akan termotivasi. Ketika pemain terbaik datang, mereka ingin menunjukkan apa yang bisa mereka lakukan,” katanya lagi.
“Kadang-kadang membawa lebih banyak motivasi untuk melakukannya dengan baik dan membuat sesuatu yang istimewa terjadi. Ini pasti akan menjadi tantangan yang sulit, meskipun kami sudah dekat tahun lalu. Kami harus terus tidak terlalu memikirkan PSG. Ini musim yang panjang dan besar,” lanjutnya.
Sementara itu, kedatangan Messi ke PSG juga mendapatkan komentar dari mantan pemain Barcelona, Zlatan Ibrahimovic. Menurutnya, dalam hal ini ia berpendapat bukan PSG yang mendapatkan Lionel Messi.
Namun sebaliknya, dalam hal ini dirinya lebih cocok dengan menyebutnya dengan Lionel Messi ‘mendapatkan’ PSG. Pendapatnya ini didasarakan pada apa-apa yang sudah dilakukan Messi di sepak bola.
“PSG tidak merekrut Messi. Messi yang merekrut PSG. Lihatlah penghargaan yang dimenangi Messi, lalu bandingkan dengan PSG. Itu memberitahumu banyak,” ujar Ibrahimovic dalam cuitannya di akun Twitternya.
Penulis: Budi erje
Editor: Budi erje
Sumber: Daily Mail