Kamis, 20 November 2025


MURIANEWS, Jayapura- Atlet putri Muay Thai Jawa Tengah, Ulfa Khorotun Solehah berhasil menembus final kelas 54 kg. Keberhasilan ini memberi peluang bagi Jawa Tengah untuk bisa mendulang emas.

Semua pertandingan Muay Thai Putri di PON XX Papua, telah menyelesaikan pertandingan semifinal pada Jum’at (1/10/2021) malam. Dari hasil-hasil pertandingan yang sudah berlangsung, Ulfa menjadi satu-satunya dari Jawa Tengah yang berhasil bertahan.

Partai semifinal Muay Thai Putri digelar di arena Gedung Olahraga (GOR) Sekolah Tinggi Theologia (STT) GIDI Sentani. Dari tujuh kelas yang dipertandingkan, ada 14 pertandingan semifinal. Semua pertandingan itu selesai pada Jum’at (1/10/2021) malam menjelang tengah malam WIB.

BACA JUGA: Tujuh Venue Olahraga di Papua Diresmikan Jokowi

Sebanyak 14 atlet akan bertarung kembali di pertandingan final yang rencananya akan digelar pada Minggu (3/10/2021) besok, mulai jam 13.00 WIT. Di kelas 34 kg, Okta Simorangkir asal (Riau) akan bertemu Nur Saadah (Jabar).

Kelas 45 kg, Sri Evianti dari (Sulsel) memastikan satu tiket untuk akan menjajal kekuatan Irsalina (Aceh). Kemudian di kelas 48 kg, atlet asal Aceh, Dara Ponna akan menghadapi atlet tuan rumah Papua, Lea Flourey Wikari.
Lalu di kelas 51 kg, Mia Amelia (Banten) juga akan bertemu Paula Renadi Saruke asal Papua. Sementara di kelas 54 kg, atlet Jawa Tengah Ulfa Khoerotun Solehah akan menghadapi Angelina Runtukahu dari Sulawesi Utara.Selanjutnya di kelas 57 kg, Ade Mutia (Kalbar) akan berduel dengan Aulia Nikra Pramudawardani (Papua). Sementara itu di kelas 60 kg, ada Susanti Ndapataka (NTT) yang akan memperebutkan podium teratas dengan Adisti Graselia Lolaroh (Jabar).Ketua Bidang Pertandingan dan Perwasitan Cabaor Muay Thai di PON XX Papua, Ismael, menyampaikan apresiasi kepada semua kontingen. Berkat kerjasama dan atensi yang baik dari para peserta pertandingan semifinal Muay Thay Putri PON XX 2020, akhirnya bisa selesai dengan lancar." Sejauh ini semua berjalan sangat baik dan sudah sesuai jadwal yang kita sepakati dan kita sudah siap menggelar partai final," ujar Ismael.Penulis: Budi erjeEditor: Budi erjeSumber: PON XX Papua

Baca Juga

Komentar

Terpopuler