Kamis, 20 November 2025


MURIANEWS, Jakarta- Tunggal putra Indonesia yang turun di Denmark Opem 2021, Jonatan Christie gagal melaju ke semifinal. Pahlawan Tim Piala Thomas Indonesia ini tak mampu melanjutkan pertandingan setelah mengalami cidera.

Jonatan bertanding menghadapi tunggal terbaik dunia asal Jepang, Kento Momota pada Jumat (22/10/2021) malam di pertandingan 8 Besar Denmark Open. Namun pada pertandingan itu, Jonatan harus menyerah dengan 13-21,0-15.

Momota yang merupakan pemain tunggal putra terbaik dunia saat ini, tampil perkasa pada set pertama. Pemain Jepanng ini langsung membuka poin dengan unggul 2-0 lebih dulu. Namun Jonatan sempat mengimbangi dan berhasil menyamakan skor menjadi 3-3.

BACA JUGA : Indonesia Hanya Sisakan Dua Wakil di Denmark Open

Namun setelah itu Momota bermain kesetanan dan membuat Jonatan ‘kesakitan’. Setelah jauh meninggalkan Jonatan, akhirnya Momota menyudahi set pertama ini dengan skor 21-13.Pada set kedua, Momota makin menggila. Ia tak memberikan kesempatan pada Jonatan untuk meraih poin. Jonatan akhirnya mundur dari pertandingan setelah sempat mengeluhkan sakit pada bagian pinggangnya ke pelatih, Irwansyah, saat interval set kedua.Kekalahan ini membuat Jonatan gagal melaju ke semifinal. Sementara itu Momota dengan kemenangan ini akan menghadapi tunggal putra Indonesia lainnya, Tommy Sugiarto, pada Sabtu (23/10/2021) malam ini.Penulis: Budi erjeEditor: Budi erjeSumber: CNN Indonesia

Baca Juga

Komentar

Terpopuler