Hasilkan 70 Gol di 20 Pertandingan, Pratama Arhan Masuk Nominasi
Budi Santoso
Selasa, 21 Desember 2021 13:37:57
MURIANEWS, Singapura- Babak penyisihan grup Piala AFF 2021 telah selesai, dengan Vietnam, Singapura, Thailand dan Timnas Indonesia semuanya mencapai semi final. Dari sana ada ada 70 gol yang dicetak dalam 20 pertandingan. .
Panitia Piala AFF 2021, telah memilih 10 gol terbaik selama pertandingan babak penyisihan. Melalui situs resminya, AFF Suzuki Cup 2021, juga membuka polling untuk memilih 10 gol pilihan tersebut.
Dari 10 gol yang dipilih, ada dua gol yang dicetak oleh pemain Timnas Indonesia. Gol Ramai Rumaikiek di gawang Kamboja salah satu diantaranya. Kemudian, gol Pratama Arhan saat Timnas Indonesia melibas Malaysia 4-1, juga masuk dalam nominasi.
Bahkan gol Pratama Arhan yang tercipta pada menit ke-50 saat merubah skor 3-1 Timnas Indonesia atas Malaysia, saat ini memimpin di polling gol terbaik ini. Sampai Selasa (21/12/2021), gol Pratama Arhan mendapatkan suara terbanyak.
BACA JUGA: Timnas Indonesia ‘Diremehkan’ Thailand, Ini dia Buktinya!Gol spektakuler pemuda asal Blora, Jawa Tengah ini, mendapatka 191 suara (46,25 persen). Perolehan suara Arhan unggul cukup jauh dari Nguyen Tien Linh, penyerang Vietnam yang mendapatkan 103 suara (24,94 persen). Sedangkan diurutan ke-3 ada gol yang dicetak pemain Vietnam lainnya Nguyen Quang Hai, yang mendapatkan 96 suara (2323,24 persen).
Sedangkan Ramai Rumaikiek sendiri, sampai saat ini mengumpulkan 9 suara (2,18 persen). Rumaikiek berada di posisi ke-4, unggul dari penyerang Thailand, Teraseel Dangda yang mendapatkan 6 suara (1,45 persen).
Gol Pratama Arhan memang cukup sensasional saat Timnas Indonesia berhadapan dengan Malaysia. Bermula dari tendangan sudut yang diambil oleh Irfan Jaya, bola disapu pemain Malaysia dan kembali ke Irfan Jaya.
Selanjutnya Irfan Jaya memberikan umpan kepada Pratama Arhan yang muncul dari lini kedua Timnas Indonesia. Sebuah gerakan impresif berhasil dilakukan Arhan, hingga menciptakan tendangan melambung lalu menukik kencang ke gawang Malaysia.
Berikut ini Daftar Nominasi Gol Terbaik di Babak Penyisihan Grup Piala AFF 2021:1. Iksan Fandi (Singapura)2. Akhyar Rasyid (Malaysia)3. Ramai Rumakiek (Indonesia)4. Martin Steuble (Filipina)5. Teerasil Dangda (Thailand)6. Nguyen Quang Hai (Vietnam)7. Kydavone Souvanny (Laos)8. Chan Vathanaka (Kamboja)9. Nguyen Tien Linh (Vietnam)10.Pratama Arhan (Indonesia)Penulis: Budi erjeEditor: Budi erjeSumber:
AFFSuzukiCup2020
[caption id="attachment_259811" align="alignleft" width="1496"]

Piala AFF 2021 telah menyelesaikan babak penyisihan grup. Ada 70 Gol di 20 Pertandingan, salah satunya gol Pratama Arhan Masuk Nominasi terbaik. (pssi.org)[/caption]
MURIANEWS, Singapura- Babak penyisihan grup Piala AFF 2021 telah selesai, dengan Vietnam, Singapura, Thailand dan Timnas Indonesia semuanya mencapai semi final. Dari sana ada ada 70 gol yang dicetak dalam 20 pertandingan. .
Panitia Piala AFF 2021, telah memilih 10 gol terbaik selama pertandingan babak penyisihan. Melalui situs resminya, AFF Suzuki Cup 2021, juga membuka polling untuk memilih 10 gol pilihan tersebut.
Dari 10 gol yang dipilih, ada dua gol yang dicetak oleh pemain Timnas Indonesia. Gol Ramai Rumaikiek di gawang Kamboja salah satu diantaranya. Kemudian, gol Pratama Arhan saat Timnas Indonesia melibas Malaysia 4-1, juga masuk dalam nominasi.
Bahkan gol Pratama Arhan yang tercipta pada menit ke-50 saat merubah skor 3-1 Timnas Indonesia atas Malaysia, saat ini memimpin di polling gol terbaik ini. Sampai Selasa (21/12/2021), gol Pratama Arhan mendapatkan suara terbanyak.
BACA JUGA: Timnas Indonesia ‘Diremehkan’ Thailand, Ini dia Buktinya!
Gol spektakuler pemuda asal Blora, Jawa Tengah ini, mendapatka 191 suara (46,25 persen). Perolehan suara Arhan unggul cukup jauh dari Nguyen Tien Linh, penyerang Vietnam yang mendapatkan 103 suara (24,94 persen). Sedangkan diurutan ke-3 ada gol yang dicetak pemain Vietnam lainnya Nguyen Quang Hai, yang mendapatkan 96 suara (2323,24 persen).
Sedangkan Ramai Rumaikiek sendiri, sampai saat ini mengumpulkan 9 suara (2,18 persen). Rumaikiek berada di posisi ke-4, unggul dari penyerang Thailand, Teraseel Dangda yang mendapatkan 6 suara (1,45 persen).
Gol Pratama Arhan memang cukup sensasional saat Timnas Indonesia berhadapan dengan Malaysia. Bermula dari tendangan sudut yang diambil oleh Irfan Jaya, bola disapu pemain Malaysia dan kembali ke Irfan Jaya.
Selanjutnya Irfan Jaya memberikan umpan kepada Pratama Arhan yang muncul dari lini kedua Timnas Indonesia. Sebuah gerakan impresif berhasil dilakukan Arhan, hingga menciptakan tendangan melambung lalu menukik kencang ke gawang Malaysia.
Berikut ini Daftar Nominasi Gol Terbaik di Babak Penyisihan Grup Piala AFF 2021:
1. Iksan Fandi (Singapura)
2. Akhyar Rasyid (Malaysia)
3. Ramai Rumakiek (Indonesia)
4. Martin Steuble (Filipina)
5. Teerasil Dangda (Thailand)
6. Nguyen Quang Hai (Vietnam)
7. Kydavone Souvanny (Laos)
8. Chan Vathanaka (Kamboja)
9. Nguyen Tien Linh (Vietnam)
10.Pratama Arhan (Indonesia)
Penulis: Budi erje
Editor: Budi erje
Sumber:
AFFSuzukiCup2020