Kroasia dan Yunani Diloby Untuk Jadi Lawan Ujicoba Timnas Indonesia
Budi Santoso
Jumat, 7 Januari 2022 16:08:57
MURIANEWS, Jakarta- Timnas Kroasia dan Yunani akhirnya menjadi tim yang kemungkinan besar dipilih menjadi lawan tanding Timnas Indonesia di FIFA Matchday Maret 2022. Dua timnas asal Eropa tersebut kini tengah diloby PSSI.
Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengonfirmasikan hal ini dan memastikan proses pembicaraan dengan asosiasi sepak bola masing-masing negara sedang terjadi. PSSI dalam hal ini masih intens melakukan negosiasi.
"Nah untuk yang FIFA Matchday Maret (2022), kita lagi komunikasi dengan Kroasia dan Yunani," kata Yunus Nusi, Kamis (6/1/2022).
Kroasia dan Yunani, tentu saja menjadi lawan yang sangat kuat bagi Indonesia. Dua tim ini merupakan langganan Piala Dunia dan Piala Eropa.Timnas Yunani saat ini berada di posisi ke-55 ranking FIFA. Sementara itu, Timnas Kroasia berada di posisi ke-15 ranking FIFA.
BACA JUGA: Tajikistan dan Timor Leste Masuk Daftar Lawan Timnas Indonesia di FIFA MatchdayYunani juga pernah mernjadi Juara Piala Eropa 2004 setelah mengalahkan tuan rumah Portugal di partai puncak. Sementara Kroasia lolos ke final Piala Dunia 2018, meski akhirnya tumbang 2-4 dari Prancis.
Jika Timnas Indonesia sanggup bermain imbang saja kontra kedua negara di atas, peringkat FIFA skuad Garuda berpotensi melonjak. Dengan begitu, Timnas Indonesia bisa menyaingi Vietnam dan Thailand yang saat ini berstatus sebagai tim Asia Tenggara dengan peringkat FIFA terbaik.Sementara itu, untuk FIFA Matchday Januari 2022, Yunus Nusi memastikan Timnas Indonesia akan menghadapi Bangladesh. Rencananya, pertandingan melawan Bangladesh akan digelar dua kali di Bali.Sedangkan dua tim lain, Brunei Darussalam belum memberikan kejelasan. Sedangkan Tanjikistan sudah menarik diri untuk kemungkinan bisa berujicoba melawan Timnas Indonesia."Untuk (FIFA Matchday) Januari ini kita lagi komunikasi dengan Bangladesh, karena Bangladesh mau ke sini terus minta dua kali main. Jadi kalau dia (Bangladesh) minta dua kali main, Brunei Darussalam tidak jadi. Awalnya Tajikistan juga meminta kami bermain karena pernah bermain di sana, tapi tiba-tiba mengundurkan diri karena tidak punya pelatih," jelas Yunus Nusi.Penulis: Budi erjeEditor: Budi erjeSumber:
PSSI
[caption id="attachment_263329" align="alignleft" width="848"]

Timnas Kroasia dan Yunani akhirnya menjadi tim yang kemungkinan besar dipilih menjadi lawan tanding Timnas Indonesia di FIFA Matchday Maret 2022. (MURIANEWS/grafis)[/caption]
MURIANEWS, Jakarta- Timnas Kroasia dan Yunani akhirnya menjadi tim yang kemungkinan besar dipilih menjadi lawan tanding Timnas Indonesia di FIFA Matchday Maret 2022. Dua timnas asal Eropa tersebut kini tengah diloby PSSI.
Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengonfirmasikan hal ini dan memastikan proses pembicaraan dengan asosiasi sepak bola masing-masing negara sedang terjadi. PSSI dalam hal ini masih intens melakukan negosiasi.
"Nah untuk yang FIFA Matchday Maret (2022), kita lagi komunikasi dengan Kroasia dan Yunani," kata Yunus Nusi, Kamis (6/1/2022).
Kroasia dan Yunani, tentu saja menjadi lawan yang sangat kuat bagi Indonesia. Dua tim ini merupakan langganan Piala Dunia dan Piala Eropa.Timnas Yunani saat ini berada di posisi ke-55 ranking FIFA. Sementara itu, Timnas Kroasia berada di posisi ke-15 ranking FIFA.
BACA JUGA: Tajikistan dan Timor Leste Masuk Daftar Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday
Yunani juga pernah mernjadi Juara Piala Eropa 2004 setelah mengalahkan tuan rumah Portugal di partai puncak. Sementara Kroasia lolos ke final Piala Dunia 2018, meski akhirnya tumbang 2-4 dari Prancis.
Jika Timnas Indonesia sanggup bermain imbang saja kontra kedua negara di atas, peringkat FIFA skuad Garuda berpotensi melonjak. Dengan begitu, Timnas Indonesia bisa menyaingi Vietnam dan Thailand yang saat ini berstatus sebagai tim Asia Tenggara dengan peringkat FIFA terbaik.
Sementara itu, untuk FIFA Matchday Januari 2022, Yunus Nusi memastikan Timnas Indonesia akan menghadapi Bangladesh. Rencananya, pertandingan melawan Bangladesh akan digelar dua kali di Bali.
Sedangkan dua tim lain, Brunei Darussalam belum memberikan kejelasan. Sedangkan Tanjikistan sudah menarik diri untuk kemungkinan bisa berujicoba melawan Timnas Indonesia.
"Untuk (FIFA Matchday) Januari ini kita lagi komunikasi dengan Bangladesh, karena Bangladesh mau ke sini terus minta dua kali main. Jadi kalau dia (Bangladesh) minta dua kali main, Brunei Darussalam tidak jadi. Awalnya Tajikistan juga meminta kami bermain karena pernah bermain di sana, tapi tiba-tiba mengundurkan diri karena tidak punya pelatih," jelas Yunus Nusi.
Penulis: Budi erje
Editor: Budi erje
Sumber:
PSSI