Kamis, 20 November 2025


Ketua FFC (Football Federation Cambodia) Mr Sao Sokha menyatakan dirinya akan mundur dari jabatannya. Pernyataan ini disampaikannya menyusul kekalahan Kamboja dari Myanmar.

Dilansir dari The Thao 247. Sao Sokha bahkan sudah menyampaikan niatnya itu melalui akun Facebooknya. Pada Minggu (7/5/2023), Sao Sokha menyatakan hal itu, karena Kamboja menurutnya sudah kalah bersaing di Grup A.

"Setelah gagal bersaing di grup A SEA Games 2023, saya memenuhi janji saya (mundur dari jabatan Presiden FFC). Saya juga meminta maaf tak bisa membanggakan negara ini lewat cabor sepak bola lewat event yang digelar Kamboja," ujar Sokha.

Peluang Kamboja sangat kecil dan sangat berat. Mereka harus menang di laga terakhir melawan Timnas Indonesia U-22, Rabu (10/5/2023). Tidak hanya itu, mereka juga harus melihat Myanmar kalah di pertandingan terakhirnya.

BACA JUGA: Kamboja Dibawah Tekanan BesarKamboja secara mengejutkan dikalahkan Myanmar 0-2 di pertandingan ke-3 penyisihan Grup A. Kekalahan ini membuat mereka terlempar di posisi ke-3 Klasemen Sementara Grup A.Kamboja mencatat sekali menang, sekali imbang dan sekali kalah, dan mengumpulkan 4 poin. Pertandingan terakhir di Grup A, akan menentukan nasib mereka.Sedangkan Myanmar, dengan hasil ini mereka menempati posisi ke-2 dengan poin 6. Mereka merebut dua kemenangan dan sekali kalah di penyisihan Grup A.Jika mereka mampu menang atas Filipina di pertandingan terakhir, maka mereka akan merebut tiket semi final SEA Games 2023.

Baca Juga

Komentar

Terpopuler