Kamis, 7 Desember 2023

Atlet Atletik Pati Siap ke Porprov Jateng 2023

Cholis Anwar
Selasa, 2 Mei 2023 14:39:43
Para atlet Atletik Pati, siap ke Poprov Jateng 2023. (Murianews/Istimewa)
Murianews, Pati – Belasan atlet atletik Pati siap ke Porprov (Pekan Olahraga Provinsi) Jateng (Jawa Tengah) 2023. Mereka akan turun dalam beberapa nomor pertandingan yang digelar di arena atletik Stadion Joyokusumo, Pati pada 7-11 Agustus.

"Ada 13 atlet yang sudah kami persiapkan. Semua sudah siap dan terus kami naikkan kemampuan teknisnya," ujar Ketua Umum Pengkab PASI Pati Suwito, Selasa (2/5).

Mulai 2 Mei, pihaknya menggelar latihan terpusat. Program latihan dilakukan dua kali sehari, yakni pagi dan sore di Stadion Joyokusumo.

"Nanti Juni-Juni akan lebih diintensifkan dalam program training camp. Anak-anak akan masuk mes," katanya.

Suwito menjelaskan, melalui training camp, PASI Pati akan lebih komprehensif dalam mempersiapkan atlet. Tidak hanya dari sisi kemampuan teknis, tetapi juga mendukung kondisi stamina, gizi, dan psikis para atlet.

Dia menyebut, performa atlet dalam ajang resmi tidak hanya dipengaruhi intensitas latihan. Lebih dari itu, pemenuhan kebutuhan lainnya juga harus dilakukan. Termasuk mengondisikan mental dan menjaga kekompakan atlet.

BACA JUGA: Atletik Pati Andalkan 13 Atlet di Porprov Jateng 2023

Meskipun sebagian besar atlet turun dalam nomor perseorangan, namun menurutnya soliditas antar atlet juga perlu dijaga. Itu agar masing-masing atlet dapat saling support sehingga menaikkan motivasi.

"Kami selalu maksimalkan upaya untuk men-treatment atlet. Komunikasi atlet, pelatih, dan pengurus (PASI) juga ditingkatkan. Harapannya, jika ada persoalan langsung dapat diselesaikan. Intinya kondisi atlet harus benar-benar siap secara teknik dan mental," tandasnya.

 

Editor: Budi Santoso

Komentar