Rabu, 19 November 2025


Persipur jr sempat tertinggal lebih dulu melalui gol yang dilesakkan striker PSIS jr Tegar Ariyanto Bere menit ke-24. Tuan rumah baru bisa menyamakan kedudukan melalui titik putih pada menit ke-56. Kapten tim Badril Huda Mardiansyah yang dipercaya jadi eksekutor pinalti sukses menjebol gawang lawan.

Dengan hasil ini, Persipur jr untuk sementara menempati puncak klasemen grup 9 dengan nilai delapan. Sedangkan PSIS jr berada di bawahnya dengan nilai lima tetapi masih punya satu laga sisa lawan Persik Kendal. Sementara bentrok lawan PSIS Jr sore tadi menjadi laga terakhir Persipur jr.

Persipur jr masih punya kesempatan lolos ke babak semifinal Piala Soeratin 2019. Syaratnya, PSIS jr meraih hasil imbang, kalah atau menang tidak lebih dari lima gol saat menjamu Persik Kendal jr, Minggu (29/9/2019).

“Seandainya PSIS jr hanya menang 4-0 lawan Persik jr, maka nilainya sama tetapi kita yang lolos ke semifinal. Soalnya, kita masih unggul selisih golnya. Kalau mereka (PSIS) mau lolos maka harus menang di atas lima gol tanpa balas. Jadi, kepastian lolos tidaknya ke semifinal masih menunggu hasil laga PSIS jr lawan Persik jr,” ungkap Pelatih Persipur jr Mintono, usai pertandingan. Reporter: Dani AgusEditor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar

Terpopuler