Rabu, 19 November 2025


Alhamdulillah, kita akhirnya berhasil menang di pertandingan terakhir fase grup. Terima kasih atas dukungan dari semua pihak sehingga kita bisa mengalahkan tim TNI AL,” kata Manajer tim Sukun DPUPR Grobogan Bondan Pujanarko, Kamis (17/10/2019).

Menurut Bondan, kemenangan atas tim TNI AL dinilai sagat krusial. Sebab, pada dua laga sebelumnya di grup B melawan Indomaret dan Berlian Bank Jateng, tim Sukun DPUPR Grobogan mengalami kekalahan.

Dengan hasil maksimal saat melawan tim TNI AL itu maka membuka kans timnya untuk melaju ke babak empat besar, sekaligus menjaga peluang tetap bertahan di Livoli Divisi Utama.

Syaratnya, tim Sukun DPUPR Grobogan harus bisa meraih kemenangan lagi saat meladeni tim Singapore VC di babak play off.
Syaratnya, tim Sukun DPUPR Grobogan harus bisa meraih kemenangan lagi saat meladeni tim Singapore VC di babak play off.“Pertandingan lawan Singapore VC akan dilangsungkan nanti malam. Mohon dukungannya supaya bisa meraih kemenangan lagi,” katanya. Reporter: Dani AgusEditor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar

Terpopuler