Kamis, 20 November 2025


Panitia penyelenggara Seat Urban Adventura Ali mengatakan, ribuan peserta motor trail tersebut berasal dari Jawa Tengah dan Daerah Isitimewa Yogyakarta. Totalnya ada sebanyak 1.500 peserta.

"Mereka berasal dari berbagai kota di Jateng. Seperti ada yang dari Brebes, Jogja, Solo, juga ada yang dari DIY," kata dia saat dihubungi, Sabtu (20/10/2019).

Ia mengatakan, untuk rangkaian acaranya akan dimulai pada pukul 08.00 WIB. Kemudian dilanjutkan dengan acara pembukaan. Ada beberapa tamu undangan yang rencananya datang. Seperti Kapolres Kudus, Dandim 0722/Kudus dan Direksi PR Sukun.

"Nanti rencananya yang buka pak Kapolres Kudus," ujarnya.

Terkait dengan rute seat urban adventure, para peserta akan menempuh waktu sekitar empat jam. Para pecinta trail itu akan start di lapangan Gondosari Desa Gondosari Kecamatan Gebog, kemudian dilanjutkan menuju Rahtawu turun ke Desa Kedungsari.

"Serta finishnya di lapangan Gondosari kembali," katanya.
"Serta finishnya di lapangan Gondosari kembali," katanya.Dengan demikian, melalui kegiatan ini diharapkan masyarakat dari Kudus hingga luar Kudus dapat memperkenalkan potensi wisata yang ada di Kota Kretek. Tak hanya itu, kegiatan ini juga sebagai harapan untuk wadah pecinta adventure."Kenalkan potensi wisata dan juga wadah para pecinta motor trail," jelasnya.  Reporter: Dian Utoro AjiEditor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar

Terpopuler