Timnas AFF Indonesia dipastikan akan diperkuat Elkan Baggott. Pemain ini secara resmi sudah memiliki Kartu Tanda Penduduk Indonesia.
Elkan Baggott telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) dan memiliki kartu tanda penduduk (KTP), tepat pada Selasa (9/11/2021). Pemain ini menerima KTP di kantor Dirjen Dukcapil Kemendagri dengan ditemani oleh Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri.
Direktur Jendral Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri), Zudan Arif Fakrulloh membenarkan kabar tersebut. Zudan mengatakan bahwa Elkan Baggott telah resmi menjadi WNI setelah melakukan proses pembuatan KTP.
, Selasa (9/11/2021).
Disebutkan juga, prosedur yang dijalani oleh Elkan Baggott dalam mendapatkan kewarganegaraan dan KTP, tidak berbeda dari semua orang. Menurut Zudan, Elkan mendapatkan kewarganegaraan bukan melalui proses naturalisasi.
Dalam hal ini, Baggott memang telah dianggap dewasa dan berhak menentukan kewarganegaraannya sendiri. Baggott diketahui memiliki orang tua dengan latar belakang WNI dan warga negara asing. Sehingga dalam hal ini dirinya berhak memilih untuk menjadi wargan negara yang diinginkannya.Hal inilah yang membuat proses pemberian kewarganegaraan RI pada Baggott tidak memerlukan proses lama. Karena dalam diri Baggott memiliki hak untuk mendapatkan kewarganegaraan.Dengan demikian, pemain Indonesia berdarah Indonesia yang bermain untuk Iswich Town Inggris ini akan memperkuat Timnas AFF Indonesia. Baggot dikabarkan akan langsung terbang ke Turki untuk menyusul rekan-rekannya menjalani pemusatan latihan di Turki.Penulis: Budi erjeEditor: Budi erjeSumber:
[caption id="attachment_252086" align="alignleft" width="1815"]

Elkan Baggott tekah resmi menjadi warga negara Indonesia. (facebook.com/pssi/photos)[/caption]
MURIANEWS, Jakarta- Timnas AFF Indonesia dipastikan akan diperkuat Elkan Baggott. Pemain ini secara resmi sudah memiliki Kartu Tanda Penduduk Indonesia.
Elkan Baggott telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) dan memiliki kartu tanda penduduk (KTP), tepat pada Selasa (9/11/2021). Pemain ini menerima KTP di kantor Dirjen Dukcapil Kemendagri dengan ditemani oleh Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri.
Direktur Jendral Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri), Zudan Arif Fakrulloh membenarkan kabar tersebut. Zudan mengatakan bahwa Elkan Baggott telah resmi menjadi WNI setelah melakukan proses pembuatan KTP.
“Benar yang bersangkutan (Elkan) adalah WNI,” ujar Zudan dilansir dari
BolaSport.com, Selasa (9/11/2021).
Disebutkan juga, prosedur yang dijalani oleh Elkan Baggott dalam mendapatkan kewarganegaraan dan KTP, tidak berbeda dari semua orang. Menurut Zudan, Elkan mendapatkan kewarganegaraan bukan melalui proses naturalisasi.
BACA JUGA: Shin Tae Yong Sebenarnya Bidik Beberapa Pemain Keturunan
Dalam hal ini, Baggott memang telah dianggap dewasa dan berhak menentukan kewarganegaraannya sendiri. Baggott diketahui memiliki orang tua dengan latar belakang WNI dan warga negara asing. Sehingga dalam hal ini dirinya berhak memilih untuk menjadi wargan negara yang diinginkannya.
Hal inilah yang membuat proses pemberian kewarganegaraan RI pada Baggott tidak memerlukan proses lama. Karena dalam diri Baggott memiliki hak untuk mendapatkan kewarganegaraan.
Dengan demikian, pemain Indonesia berdarah Indonesia yang bermain untuk Iswich Town Inggris ini akan memperkuat Timnas AFF Indonesia. Baggot dikabarkan akan langsung terbang ke Turki untuk menyusul rekan-rekannya menjalani pemusatan latihan di Turki.
Penulis: Budi erje
Editor: Budi erje
Sumber:
Bola.sport