Kalimat ‘Satu Hati’ Masih Ada di Motor Marc Marquez dan Pol Espargaro di MotoGP 2022
Murianews
Selasa, 8 Februari 2022 20:59:24
MURIANEWS, Jakarta- Kalimat ‘Satu Hati’ dalam bahasa Indonesia, tetap tersemat di motor Marc Marquez dan Pol Espargaro di MotoGP 2022. Tim Repsol Honda memamerkan ‘tunggangan’ Marc Marquez dan Pol Espargaro di MotoGP 2022, Selasa (8/2/2022), ke media.
Tulisan "Satu hati" dengan bahasa Indonesia sejak beberapa musim balapan selalu menjadi bagian dari pernak-pernik di motor Tim Repsol Honda. Hal ini tidak lepas dari kebijakan Honda yang memberikan penghormatan pada masyarakat Indonesia.
Tampilan motor Marc Marquez dan Pol Espargaro masih menampilkan warna-warna yang selama ini menjadi ciri khasnya. Paduan warna oranye, merah, putih dan biru masih menjadi tampilan utama motor dua pembalap top ini.
Namun terlihat pula warna hitam pada tulisan Repsol, selain terpampang nomor 93 untuk Marquez dan nomor 44 untuk Pol. Deretan logo sponsor juga terpasang di motor yang akan digunakan Tim Repsol Honda di MotoGP 2022 nanti.
Direktur Honda Racing Corporation, Tetsuhiro Kuwata, mengatakan ada beberapa perubahan pada motor yang akan digunakan. Terutama perubahan pada bagian sasis serta ada pula perubahan di dalam mesin dan sistem elektroniknya.
BACA JUGA: Francesco Bagnaia Gembira Bisa Menjajal Mandalika di Tes Pramusim MotoGP 2022"Konsep dari mesin 2022 adalah 'break out of our shell' untuk meningkatkan performa mesin jadi seluruh mesin berubah total dari dua tahun lalu," kata Kuwata Selasa (8/2/2022).
Sementara Manajer HRC, Alberto Puig, menekankan segala perubahan yang terjadi merupakan hasil masukan dari semua orang yang ada di dalam tim. Kelemahan-kelemahan yang dirasa pada musim lalu dibenahi dan memperkuat hal-hal yang baik."Jadi kami punya ide yang jelas mengenai apa yang harus kami perbaiki dan kami percaya kami ada di jalan yang benar," ucap Alberto Puig.[caption id="attachment_271086" align="alignleft" width="820"]

Tim Repsol Honda.(https://www.facebook.com/marcmarquez1993)[/caption]Dibagian lain, Marc Marquez menyatakan dirinya ingin meraih gelar juara pada musim ini. Pada musim 2020 dan 2021 Marc Marquez mengalami hasil kurang menggembirakan, karena tidak bisa meraih gelar juara."Tujuan saya tahun ini adalah untuk mencoba dan berjuang demi gelar juara. Tahun lalu adalah situasi yang spesial, tahun ini situasi juga menjadi sangat kritis saat musim dingin,” ujarnya memulai."Tetapi beruntung, seseorang, dokter, semua membantu saya bisa ada di tes pertama dan itu adalah kejutan besar. Karena Anda tahu itu adalah situasi kritis dengan penglihatan ganda dan tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi," tambah Marquez.Penulis: Budi ErjeEditor: Budi ErjeSumber:
CNN Indonesia
[caption id="attachment_271084" align="alignleft" width="810"]

Marc Marquez dan motor barunya di MotoGP 2022. Kata 'Satu Hati' tetap ada di sisi motor. (https://www.facebook.com/marcmarquez1993)[/caption]
MURIANEWS, Jakarta- Kalimat ‘Satu Hati’ dalam bahasa Indonesia, tetap tersemat di motor Marc Marquez dan Pol Espargaro di MotoGP 2022. Tim Repsol Honda memamerkan ‘tunggangan’ Marc Marquez dan Pol Espargaro di MotoGP 2022, Selasa (8/2/2022), ke media.
Tulisan "Satu hati" dengan bahasa Indonesia sejak beberapa musim balapan selalu menjadi bagian dari pernak-pernik di motor Tim Repsol Honda. Hal ini tidak lepas dari kebijakan Honda yang memberikan penghormatan pada masyarakat Indonesia.
Tampilan motor Marc Marquez dan Pol Espargaro masih menampilkan warna-warna yang selama ini menjadi ciri khasnya. Paduan warna oranye, merah, putih dan biru masih menjadi tampilan utama motor dua pembalap top ini.
Namun terlihat pula warna hitam pada tulisan Repsol, selain terpampang nomor 93 untuk Marquez dan nomor 44 untuk Pol. Deretan logo sponsor juga terpasang di motor yang akan digunakan Tim Repsol Honda di MotoGP 2022 nanti.
Direktur Honda Racing Corporation, Tetsuhiro Kuwata, mengatakan ada beberapa perubahan pada motor yang akan digunakan. Terutama perubahan pada bagian sasis serta ada pula perubahan di dalam mesin dan sistem elektroniknya.
BACA JUGA: Francesco Bagnaia Gembira Bisa Menjajal Mandalika di Tes Pramusim MotoGP 2022
"Konsep dari mesin 2022 adalah 'break out of our shell' untuk meningkatkan performa mesin jadi seluruh mesin berubah total dari dua tahun lalu," kata Kuwata Selasa (8/2/2022).
Sementara Manajer HRC, Alberto Puig, menekankan segala perubahan yang terjadi merupakan hasil masukan dari semua orang yang ada di dalam tim. Kelemahan-kelemahan yang dirasa pada musim lalu dibenahi dan memperkuat hal-hal yang baik.
"Jadi kami punya ide yang jelas mengenai apa yang harus kami perbaiki dan kami percaya kami ada di jalan yang benar," ucap Alberto Puig.
[caption id="attachment_271086" align="alignleft" width="820"]

Tim Repsol Honda.(https://www.facebook.com/marcmarquez1993)[/caption]
Dibagian lain, Marc Marquez menyatakan dirinya ingin meraih gelar juara pada musim ini. Pada musim 2020 dan 2021 Marc Marquez mengalami hasil kurang menggembirakan, karena tidak bisa meraih gelar juara.
"Tujuan saya tahun ini adalah untuk mencoba dan berjuang demi gelar juara. Tahun lalu adalah situasi yang spesial, tahun ini situasi juga menjadi sangat kritis saat musim dingin,” ujarnya memulai.
"Tetapi beruntung, seseorang, dokter, semua membantu saya bisa ada di tes pertama dan itu adalah kejutan besar. Karena Anda tahu itu adalah situasi kritis dengan penglihatan ganda dan tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi," tambah Marquez.
Penulis: Budi Erje
Editor: Budi Erje
Sumber:
CNN Indonesia