Untuk gelaran ini, Jawa Tengah (Jateng) terpilih menjadi tuan rumah pelaksanaan turnamen. Pelaksanaanya direncanakan berlangsung pada pertengaham tahun 2022 ini.
Sekretaris Asprov PSSI Jawa Tengah, Purwidyastanto, mengatakan beberapa waktu lalu telah dilakukan pertemuan secara virtual bersama Kasad, Ketum PSSI, seluruh Asprov PSSI bersama Kodam di wilayahnya masing-masing. Asprov Jateng telah bersurat kepada Askot dan Askab masing-masing wilayah untuk segera menyusun rencana pelaksanaan tingkat kabupaten dan kota di Jateng.
“Melaui tagline Dari Pesantren Kita Bawa Garuda Terbang Tinggi, Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman mengharapkan muncul bibit pemain sepak bola baru dari kalangan santri. Beliau merasa bangga karena terdapat beberapa pemain ternama saat ini yang pernah melalui pendidikan pada pondok pesantren,” ujar Purwidyastanto Selasa (1/3/2022).
Peserta Liga Santri musim ini dibatasi untuk mereka yang berusia U-18. Kemudian tim peserta harus memiliki pelatih minimal berlisensi D atau setidaknya merupakan seorang guru olahraga. Jumlah pemain yang didaftarkan maksimal 35 orang dan minimal 25 orang beserta tujuh orang ofisial dapat dilibatkan.
“Pendaftaran pemain dan ofisial tim dilakukan mulai 17 Mei 2022 sampai 11 Juni 2022. Gelaran kabupaten dan kota akan dilaksanakan mulai tanggal 20 Juni 2022 sampai 30 Juli 2022. Berlanjut pada tingkat provinsi pada Agustus hingga September,” kata Purwidyastanto menambahkan..Sedangkan untuk laga final nasional akan dilangsungkan pada 22 Oktober 2022 atau bertepatan sebagai Hari Santri Nasional (HSN). Kompetisi ini akan menggunakan format setengah kompetisi dengan ketentuan pada putaran provinsi digelar dengan format home tournament, dengan sistem pembagian group.Liga Santri Piala Kasad 2022, diperkirakan membutuhkan waktu 3 hingga empat pekan untuk sistem pertandingan setengah kompetisi. Namun pelaksanaan di tingkat propinsi dengan 35 tim, memerlukan tiga hingga empat lapangan. Penulis: Budi ErjeEditor: Budi ErjeSumber:
[caption id="attachment_226020" align="alignleft" width="558"]

PSSI Jawa Tengah, ditunjuk jadi tuan rumah Liga Santri.(murianews.com/pssi jateng.com)[/caption]
MURIANEWS, Semarang- Liga Santri akan digelar kembali tahun ini. Turnamen ini akan menggunakan nama Liga Santri Piala Kasad 2022.
Untuk gelaran ini, Jawa Tengah (Jateng) terpilih menjadi tuan rumah pelaksanaan turnamen. Pelaksanaanya direncanakan berlangsung pada pertengaham tahun 2022 ini.
Sekretaris Asprov PSSI Jawa Tengah, Purwidyastanto, mengatakan beberapa waktu lalu telah dilakukan pertemuan secara virtual bersama Kasad, Ketum PSSI, seluruh Asprov PSSI bersama Kodam di wilayahnya masing-masing. Asprov Jateng telah bersurat kepada Askot dan Askab masing-masing wilayah untuk segera menyusun rencana pelaksanaan tingkat kabupaten dan kota di Jateng.
BACA JUGA:
Cuma Ada di Liga Santri, Dikartu Merah Justru Cium Tangan Wasit
“Melaui tagline Dari Pesantren Kita Bawa Garuda Terbang Tinggi, Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman mengharapkan muncul bibit pemain sepak bola baru dari kalangan santri. Beliau merasa bangga karena terdapat beberapa pemain ternama saat ini yang pernah melalui pendidikan pada pondok pesantren,” ujar Purwidyastanto Selasa (1/3/2022).
Peserta Liga Santri musim ini dibatasi untuk mereka yang berusia U-18. Kemudian tim peserta harus memiliki pelatih minimal berlisensi D atau setidaknya merupakan seorang guru olahraga. Jumlah pemain yang didaftarkan maksimal 35 orang dan minimal 25 orang beserta tujuh orang ofisial dapat dilibatkan.
“Pendaftaran pemain dan ofisial tim dilakukan mulai 17 Mei 2022 sampai 11 Juni 2022. Gelaran kabupaten dan kota akan dilaksanakan mulai tanggal 20 Juni 2022 sampai 30 Juli 2022. Berlanjut pada tingkat provinsi pada Agustus hingga September,” kata Purwidyastanto menambahkan..
Sedangkan untuk laga final nasional akan dilangsungkan pada 22 Oktober 2022 atau bertepatan sebagai Hari Santri Nasional (HSN). Kompetisi ini akan menggunakan format setengah kompetisi dengan ketentuan pada putaran provinsi digelar dengan format home tournament, dengan sistem pembagian group.
Liga Santri Piala Kasad 2022, diperkirakan membutuhkan waktu 3 hingga empat pekan untuk sistem pertandingan setengah kompetisi. Namun pelaksanaan di tingkat propinsi dengan 35 tim, memerlukan tiga hingga empat lapangan.
Penulis: Budi Erje
Editor: Budi Erje
Sumber:
PSSI