Sabtu, 30 September 2023

Hujan Angin, Atap GOR Jebol, Atlet Gulat Jepara Kesulitan Berlatih

Murianews
Kamis, 10 Maret 2022 13:53:40
Kondisi atap GOR gulat di Jepara jebol akibat hujan lebat dan angin kencang. (FOTO Dok. Gulat Jepara)
[caption id="attachment_277234" align="alignleft" width="950"]Gulat Jepara Kondisi atap GOR gulat di Jepara jebol akibat hujan lebat dan angin kencang. (FOTO Dok. Gulat Jepara)[/caption]

MURIANEWS, Jepara- Sebagian atap pada Gelanggang Olahraga (GOR) cabang olahraga (cabor) gulat jebol. Akibatnya, kini para atlet tak bisa leluasa berlatih, menjelang persiapan ke Porprov Jateng 2023.

Jebolnya sebagian atap tersebut terjadi akibat hujan lebat dan angin kencang, Rabu (10/3/2022). Saat kejadian, sejumlah atlet gulat Jepara sedang berlatih rutin, sebelum kejadian terjadi. GOR tersebut berada di lingkungan Stadion Gelora Bumi Kartini (GBK) Jepara.

“Kemarin sore. Hujan lebat memang, angin kencang pula. Pas kami latihan, tiba-tiba jebol,” kata Purwanto, asisten pelatih gulat Jepara, Kamis (10/3/2022).

Purwanto yang pada saat kejadian berada di lokasi mengungkapkan, sebagian atap yang jebol itu merupakan penutup sisi samping gedung yang berbahan asbes. Bagian itu memang sudah lama rusak dan nyaris jebol. Beruntung, saat jebol, tidak menimbulkan korban.

Pihaknya juga mengungkapkan, bagian atap utama dari gedung juga sudah lama bocor. Akibatnya, setiap kali turun hujan, arena latihan tergenang air, dan menganggu jalannya latihan para atlet.

BACA JUGA: Pentaque Jepara Latihan Bersama Atlet-atlet dari Luar Daerah

“Lama rusak parah. Biasanya bocor. Tiap latihan, anak-anak (atlet, red) harus ngepel dulu. Sudah kaya kolam renang saja,” ungkap Purwanto.

Selain atap yang sudah mengkhawatirkan, lanjut Purwanto, lampu penerangan juga dikeluhkan para atlet. Sebab, hanya ada dua lampu saja yang menerangi mereka setiap kali latihan.

“Kami juga ingin latihan malam. Tapi lampunya Cuma dua. Jelas penerangan kurang,” ujarnya menambahkan.

Karena kondisi GOR yang saat ini sudah rusak pada bagian atapnya, Purwanto berencana mengurangi porsi latihan. Untuk latihan di atas matras, rencananya akan dihentikan sementara. Para atlet hanya akan latihan teknik-tekni sederhana .

“Kami berharap KONI (Komite Olahraga Nasional Indonesia, red) Jepara dan Pemkab Jepara bisa segera memperbaiki kerusakan itu. Supaya kami bisa berlatih kembali dengan lancar dan nyaman,” harap Purwanto.

 

Reporter: Faqih Mansur Hidayat
Editor: Budi Erje

Komentar