Kamis, 20 November 2025


MURIANEWS, Mandalika- Kehadiran Roro Istiati, sang pawang hujan di MotoGP Mandalika 2022 menjadi salah satu perhatian. Raden Roro Istiati Wulandari, demikian nama pawang hujan yang muncul itu, menjadi pembicaran selain insiden ‘njempaliknya’ Marc Marquez.

Hujan deras yang tiba-tiba turun di Sirkuit Mandalika, sebelumnya membuat banyak pihak kawatir. Sebab, hujan yang turun tidak kunjung berhenti, dan mulai menimbulkan genangan-genangan air di sejumlah titik lintasan.

Selain mengerahkan tehnologi, Indonesia akhirnya mengerahkan jasa Raden Roro Istiati Wulandari sebagai pawang hujan. Kehadirannya langsung menarik perhatian, apalagi ketika sosoknya mendapatkan sorotan kamera yang disiarkan ke seluruh penjuru dunia.

Roro Istiati diketahui berada di lintasan Sirkuit Mandalika saat hujan deras mengguyur menjelang balapan MotoGP Mandalika 2022 dijadwalkan dimulai. Sambil melakukan ritual, wanita ini terlihat berbasah-basah dalam upayanya menghentikan hujan.

BACA JUGA: Risman, Staf Hotel Novetel Lombok Jadi Bagian Kemenangan Miguel Olivera di Mandalika

Hujan deras yang terjadi akhirnya membuat waktu start MotoGP Mandalika 2022 ditunda, satu jam lebih dari pukul 15.00 WITA (14.00 WIB) yang sebelumnya dijadwalkan. Selain mengerahkan pesawat-pesawat TNI AU untuk meyebar garam di udara, ritual Roro Istiati menjadi upaya lain yang diupayakan untuk menghentikan hujan.
Di dunia maya, keberadaan Roro Istiati pada akhirnya menjadi perbincangan penggemar MotoGP di seluruh dunia. Pihak MotoGP bahkan juga turut mengunggah video Roro Istiati yang tengah beraksi.Melalui cuitannya di twitter, MotoGP bahkan mengakui keberhasilan kinerja Roro Istiati. Sebelumnya MotoGP mencuitkan kata-kata ‘The Master’ untuk melengkapi unggahan video berisi ritual yang dilakukan Roro Istiati.Selanjutnya, dalam cuitan lanjutan, MotoGP kemudian mencuitkan kalimat ‘It Worked’ yang masih berkaitan dengan usaha yang dilakukan sang pawang hujan. Kemudian yang terakhir, MotoGP mencuitkan "Berhasil!".MotoGP Mandalika 2022 akhirnya bisa dimulai pada pukul 16.15 WIB atau 15.15 WIB. Pembalap KTM Miguel Oliveira secara mengejutkan berhasil keluar sebagai pemenang. Sedangkan posisi runner-up diraih Fabio Quatarao dan disusul Johann Zarco di posisi ke-3.Penulis: Budi ErjeEditor: Budi ErjeSumber: CNN Indonesia

Baca Juga

Komentar

Terpopuler