Rabu, 19 November 2025


MURIANEWS, Madrid- Xavi Hernandez meluapkan kegembiraannya, usai Barcelona berhasil menang telak 4-0 atas Real Madrid di El Clasico Liga Spanyol. Pada pertandingan yang digelar di Stadion Santiago Bernebeu, Senin (21/3/2022) membalas dendam atas kekelahan mereka di El Clasico.

Barcelona pada musim ini sudah dua kali dikalahkan Real Madrid di El-Clasico. Pada pertemuan pertama di Liga Spanyol mereka kalah 1-2 di kandang sendiri. Lalu pada pertemuan di semifinal Piala Super Spanyol di Abu Dhabi, Barcelona kembali kalah dengan skor 2-3.

Baru dalam pertemuan El-Clasico mereka yang ke-3 musim ini, Barcelona berhasil meraih kemenangan meyakinkan. Pertemuan mereka di Bernebeu, Senin (21/3/2022) menjadi momentum mereka membalaskan dendam mereka, di leg kedua Liga Spanyol.

Menjelang pertandingan ini, meski sedang dalam performa yang sangat baik belakangan ini, namun Barcelona tetap masih dinilai lebih rendah dari Real Madrid. Namun, Blaugrana akhirnya membuat semua orang mengagumi hasil yang mereka raih.

Setelah 90 menit di Santiago Bernabeu, Barca menang 4-0 dengan cara yang meyakinkan. Pierre-Emerick Aubameyang adalah pemain paling mengesankan di pertandingan ini dengan mencetak dua gol dan satu assist.

Sementara itu, Ferran Torres dan Ronald Araujo juga menjadi pemain-pemain yang menciptakan kemenangan monumental bagi Barcelona. Usai pertandingan, pelatih Xavi Hernandez tak bisa menyembunyikan perasaan bahagianya mengetahui timnya bisa menang.

BACA JUGA: Barcelona Balaskan Dendam di El-Clasico, Menang 4-0 di Santiago Bernebeu

"Kami membayangkan pertandingan yang lebih sulit. Real Madrid adalah kandidat untuk gelar La Liga, mereka bermain sangat baik tetapi kami memainkan pertandingan yang spektakuler,” ujar Xavi Hernandez usai pertandingan.“Saya sangat senang, ini adalah hari untuk dinikmati. Saya adalah pelatih Barca dan penggemar Barcelona, jadi ini adalah pengalaman yang layak dinikmati,” tambahnya tanpa menutupi kegembiraannya.Xavi Hernandez juga menyinggung tentang pertandingan Piala Super Spanyol yang digelar di Abu Dhabi silam. Saat itu, Xavi berpendapat, timnya sudah memiliki ‘sesuatu’ yang bisa diandalkan untuk menghadapi Real Madrid. Namun hasil saat itu belum berpihak pada timnya.“Kami bermain sangat baik di Piala Super Spanyol, dan hari ini kami menunjukkan bahwa kami bisa bermain melawan Real Madrid. Saya sangat bangga dengan tim," tegasnya.Kemenangan hebat ini membantu Barcelona mengatasi persaingan melawan Atletico Madrid untuk mendapatkan tempat ke-3 di klasemen La Liga. Namun yang lebih penting, mereka jelas mendapatkan kepercayaan diri tinggi untuk menjalani sisa musim ini. Penulis: Budi ErjeEditor: Budi ErjeSumber: Mundo Deportivo

Baca Juga

Komentar