Tim badminton Indonesia Putri berhasil melangkah ke pertandingan final Bulutangkis Beregu Putri SEA Games 2022. Kepastian ini diperoleh setelah mereka menggasak tim tuan rumah 3-1, pada Semifinal yang berlangsung Selasa (17/5/2022) siang.
Pada pertandingan yang berlangsung di Bac Giang Gymnasium, Tim Indonesia memastikan ke final setelah pada pertandingan ke-4, pasangan ganda Ribka Sugiarto/Febby Valencia Dwijayanti Gani menang dua set langsung atas pasangan Do Thi Hoai/Pham Nhu Thao.
Pasangan Ribka/Febby menang dengan skor 21-13 dan 21-14, dan sekaligus menutup perlawanan Vietnam dengan skor 3-1. Sebelumnya Tim Indonesia tertinggal 0-1 lebih dulu, setelah tunggal pertama Gregoria Mariska Tunjung dikalahkan Nguyen Thuy Linh 21-14, 17-21 dan 16-21.
Pasangan ganda Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menyamakan skor setelah menang mudah, 21-3 dan 21-9 atas pasangan Pham Thi Khanh/Than Van Anh. Berikutnya di pertandingan ke-3, tunggal Indonesia Putri Kusuma Wardani sukses membawa Indonesia berbalik unggul 2-1 usai mengalahkan Vu Thi Trang dengan 21-19, 16-21 dan 21-15.
Dengan kemenangan ini, Tim Badminton Indonesia Putri akan berhadapan dengan Thailand yang pada pertandingan semifinal lainnya berhasil menang 3-0 atas Singapura. Pertandingan final antara Indonesia Vs Thailand akan berlangsung Rabu (18/5/2022) besok.Hasil Pertandingan Semifinal Bulutangkis Beregu Putri antara Tim Indonesia Vs Vietnam:Gregoria Mariska Tunjung vs Nguyen Thuy Linh (21-14, 17-21, 16-21)Apriyani Rahayu/Siti Fadia SR vs Pham Thi Khanh/Than Van Anh (21-3, 21-9)Putri Kusuma Wardani vs Vu Thi Trang (21-19, 16-21, 21-15)Ribka S/Febby VD vs Do Thi Hoai/Pham Nhu Thao (21-13, 21-14)Penulis: Budi ErjeEditor: Budi ErjeSumber:
[caption id="attachment_290179" align="alignleft" width="866"]

Putri KW menyumbang kemenangan bagi langkah Indonesia menuju Final Bulutangkis beregu putri di SEA Games 2022 (.facebook.com/BadmintonAssociationofIndonesia)[/caption]
MURIANEWS, Hanoi- Tim badminton Indonesia Putri berhasil melangkah ke pertandingan final Bulutangkis Beregu Putri SEA Games 2022. Kepastian ini diperoleh setelah mereka menggasak tim tuan rumah 3-1, pada Semifinal yang berlangsung Selasa (17/5/2022) siang.
Pada pertandingan yang berlangsung di Bac Giang Gymnasium, Tim Indonesia memastikan ke final setelah pada pertandingan ke-4, pasangan ganda Ribka Sugiarto/Febby Valencia Dwijayanti Gani menang dua set langsung atas pasangan Do Thi Hoai/Pham Nhu Thao.
Pasangan Ribka/Febby menang dengan skor 21-13 dan 21-14, dan sekaligus menutup perlawanan Vietnam dengan skor 3-1. Sebelumnya Tim Indonesia tertinggal 0-1 lebih dulu, setelah tunggal pertama Gregoria Mariska Tunjung dikalahkan Nguyen Thuy Linh 21-14, 17-21 dan 16-21.
BACA JUGA: Tambah Dua Medali Emas, Kontingen Indonesia Geser Singapura
Pasangan ganda Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menyamakan skor setelah menang mudah, 21-3 dan 21-9 atas pasangan Pham Thi Khanh/Than Van Anh. Berikutnya di pertandingan ke-3, tunggal Indonesia Putri Kusuma Wardani sukses membawa Indonesia berbalik unggul 2-1 usai mengalahkan Vu Thi Trang dengan 21-19, 16-21 dan 21-15.
Dengan kemenangan ini, Tim Badminton Indonesia Putri akan berhadapan dengan Thailand yang pada pertandingan semifinal lainnya berhasil menang 3-0 atas Singapura. Pertandingan final antara Indonesia Vs Thailand akan berlangsung Rabu (18/5/2022) besok.
Hasil Pertandingan Semifinal Bulutangkis Beregu Putri antara Tim Indonesia Vs Vietnam:
Gregoria Mariska Tunjung vs Nguyen Thuy Linh (21-14, 17-21, 16-21)
Apriyani Rahayu/Siti Fadia SR vs Pham Thi Khanh/Than Van Anh (21-3, 21-9)
Putri Kusuma Wardani vs Vu Thi Trang (21-19, 16-21, 21-15)
Ribka S/Febby VD vs Do Thi Hoai/Pham Nhu Thao (21-13, 21-14)
Penulis: Budi Erje
Editor: Budi Erje
Sumber:
Badminton Indonesia