Jika Malaysia U-16 dan Myanmar U-16 Menang Sore ini, ‘Bye-Bye’ Vietnam U-16
Murianews
Senin, 8 Agustus 2022 13:25:39
MURIANEWS, Yogyakarta – Hasil-hasil pertandingan babak penyisihan di Piala AFF U-16 2022, sepertinya menempatkan Vietnam U-16 harus menunggu hasil pertandingan Grup C. Jika Malaysia U-16 dan Myanmar U-16, sama-sama meraih kemenangan, maka mereka harus mengatakan ‘bye-bye’ pada Piala AFF U0-16 2022.
Pertandingan terakhir penyisihan Grup C akan berlangsung Rabu (8/8/2022) sore ini. Malaysia U-16 akan menghadapi Australia U-16. Sementara Myanmar U-16 akan berhadapan dengan Kamboja U-16. Pertandingan ini akan menentukan nasib Vietnam U-16.
Vietnam U-16 yang bercokol di posisi runner-up Grup A, dengan poin 6, saat ini masih berharap bisa lolos dari jalur runner-up terbaik. Sampai sebelum pertandingan Grup C di gelar, mereka masih menjadi runner-up terbaik di turnamen.
Namun nasibnya akan berubah, jika Malaysia U-16 dan Myanmar U-16 bisa sama-sama meraih kemenangan. Jika kedua tim menang, maka kedua tim di Grup C tersebut akan sama-sama meraup 7 poin. Jumlah poin yang sudah melampaui perolehan Vietnam U-16.
Keharusan ‘menunggu’ yang harus dijalani Vietnam, juga dipicu hasil-hasil pertandingan di Grub B. Thailand akhirnya lolos sebagai Juara Grup B setelah menang 4-1 atas Timor Leste U-16. Sedangkan Laos yang menang 10-0 atas Brunei, tetap tidak bisa bersaing dengan Vietnam.
Peluang Vietnam U-16 belum sepenuhnya tertutup. Di Grup C, kemungkinan besar Myanmar U-16 akan bisa lolos, karena diprediksi bisa menang dari Laos U-16. Sedangkan Malaysia U-16 yang harus menghadapi Australia U-16, masih sulit diprediksi.
BACA JUGA: Vietnam U-16 Meyakini Timnas Indonesia U-16 Ingin Singkirkan MerekaAustralia U-16 memang sudah tersingkir dari turnamen. Namun harga diri mereka sebagai negara besar sepak bola bisa saja menyulitkan Malaysia U-16. Di pertandingan inilah, barangkali harapan disematkan kubu Vietnam U-16.Vietnam U-16 dan para pendukungnya, harus berharap Australia bisa meraih kemenangan di pertandingan ini atau setidaknya bisa menahan imbang Malaysia U-16. Dengan demikian, Vietnam akan tetap bisa lolos sebagai runner-up terbaik ke Semifinal.Situasi pada Vietnam U-16 tidak terlepas dari kekalahan mereka dari Timnas Indonesia U-16. Mereka kalah 1-2 dari Timnas Indonesia U-16, dan memaksa mereka harus berada di posisi runner-up Grup A.Piala AFF U-16 2022 hanya akan memainkan semifinal dengan 3 Juara Grup dan satu runner-up terbaik. Saat ini, Timnas Indonesia U-16 dan Thailand U-16 menjadi dua tim yang sudah memastikan tiket ke semifinal. Dua tim lainnya, masih akan ditentukan oleh hasil pertandingan hari ini.Penulis: Budi ErjeEditor: Budi ErjeDari Berbagai Sumber
[caption id="attachment_307373" align="alignleft" width="1197"]

Nasip Timnas Vietnam U-16 di Piala AFF U-16 2022, menunggu hasil pertandingan Grup C sore ini. (facebook.com/vietnamesefootball/photos)[/caption]
MURIANEWS, Yogyakarta – Hasil-hasil pertandingan babak penyisihan di Piala AFF U-16 2022, sepertinya menempatkan Vietnam U-16 harus menunggu hasil pertandingan Grup C. Jika Malaysia U-16 dan Myanmar U-16, sama-sama meraih kemenangan, maka mereka harus mengatakan ‘bye-bye’ pada Piala AFF U0-16 2022.
Pertandingan terakhir penyisihan Grup C akan berlangsung Rabu (8/8/2022) sore ini. Malaysia U-16 akan menghadapi Australia U-16. Sementara Myanmar U-16 akan berhadapan dengan Kamboja U-16. Pertandingan ini akan menentukan nasib Vietnam U-16.
Vietnam U-16 yang bercokol di posisi runner-up Grup A, dengan poin 6, saat ini masih berharap bisa lolos dari jalur runner-up terbaik. Sampai sebelum pertandingan Grup C di gelar, mereka masih menjadi runner-up terbaik di turnamen.
Namun nasibnya akan berubah, jika Malaysia U-16 dan Myanmar U-16 bisa sama-sama meraih kemenangan. Jika kedua tim menang, maka kedua tim di Grup C tersebut akan sama-sama meraup 7 poin. Jumlah poin yang sudah melampaui perolehan Vietnam U-16.
Keharusan ‘menunggu’ yang harus dijalani Vietnam, juga dipicu hasil-hasil pertandingan di Grub B. Thailand akhirnya lolos sebagai Juara Grup B setelah menang 4-1 atas Timor Leste U-16. Sedangkan Laos yang menang 10-0 atas Brunei, tetap tidak bisa bersaing dengan Vietnam.
Peluang Vietnam U-16 belum sepenuhnya tertutup. Di Grup C, kemungkinan besar Myanmar U-16 akan bisa lolos, karena diprediksi bisa menang dari Laos U-16. Sedangkan Malaysia U-16 yang harus menghadapi Australia U-16, masih sulit diprediksi.
BACA JUGA: Vietnam U-16 Meyakini Timnas Indonesia U-16 Ingin Singkirkan Mereka
Australia U-16 memang sudah tersingkir dari turnamen. Namun harga diri mereka sebagai negara besar sepak bola bisa saja menyulitkan Malaysia U-16. Di pertandingan inilah, barangkali harapan disematkan kubu Vietnam U-16.
Vietnam U-16 dan para pendukungnya, harus berharap Australia bisa meraih kemenangan di pertandingan ini atau setidaknya bisa menahan imbang Malaysia U-16. Dengan demikian, Vietnam akan tetap bisa lolos sebagai runner-up terbaik ke Semifinal.
Situasi pada Vietnam U-16 tidak terlepas dari kekalahan mereka dari Timnas Indonesia U-16. Mereka kalah 1-2 dari Timnas Indonesia U-16, dan memaksa mereka harus berada di posisi runner-up Grup A.
Piala AFF U-16 2022 hanya akan memainkan semifinal dengan 3 Juara Grup dan satu runner-up terbaik. Saat ini, Timnas Indonesia U-16 dan Thailand U-16 menjadi dua tim yang sudah memastikan tiket ke semifinal. Dua tim lainnya, masih akan ditentukan oleh hasil pertandingan hari ini.
Penulis: Budi Erje
Editor: Budi Erje
Dari Berbagai Sumber