PSSI Tinggal Selesaikan Kelengkapan Administrasi
Murianews
Senin, 5 September 2022 16:35:15
MURIANEWS, Jakarta – Menyusul kedatangan perwakilan AFC untuk meninjau stadion yang akan digunakan untuk Piala Asia 2023, PSSI tinggal menyelesaikan kelengkapan administrasinya. PSSI secara resmi mengajukan diri menjadi tuan rumah Piala Asia 2023, dan terus dalam proses.
Sekretaris Jenderal PSSI, Yunis Nusi menyatakan, setelah proses peninjauan stadion, perwakilan AFC juga sudah menggelar rapat bersama. Dalam kesempatan itu dijelaskan apa-apa saja yang harus diperbaiki atau dilengkapi, jika nantinya Indonesia terpilih menjadi tuan rumah.
Yunus Nusi juga menyebut, pihak AFC telah memberikan rekomendasi dan masukan terkait venue atau stadion yang mereka kunjungi. Tim perwakilan AFC sendiri sudah melakukan aktifitasnya di Indonesia selama 3-4 hari terakhir.
"Masukan dan umpan balik yang dipaparkan secara umum positif, tinggal PSSI memaksimalkan lagi persyaratan-persyaratan tambahan untuk melengkapi dokumen bidding menjadi tuan rumah Piala Asia 2023 mendatang,” kata Yunus Nusi seperti dilansir laman resmi PSSI.
“Sebagai salah satu kandidat calon tuan rumah Piala Asia 2023, tentu PSSI diminta mengirimkan dokumen resmi bidding kepada AFC. Kedatangan mereka dengan mengecek dan memberikan masukan menjadi langkah penting dalam proses bidding ini," lanjut Yunus Nusi.
BACA JUGA: Indonesia Akhirnya Resmi Masuk Bidding Tuan Rumah Piala Asia 2023Selain itu, Yunis Nusi juga menyatakan, AFC meminta PSSI selambat-lambatnya mengirimkan dokumen resmi bidding pada 15 September 2022. Kemudian, kepastian tentang tuan rumah Piala Asian 2023 akan diumumkan pada 17 Oktober 2022.“Kami federasi sudah memenuhi semua dokumen persyaratannya dan turut mendampingi kegiatan inspeksi ini. Semoga Indonesia bisa mendapat kabar baik dari hasil inspeksi tim AFC ini,” tegas Yunus Nusi.Setelah melakukan kegiatan peninjauan di Indonesia, Perwakilan AFC diketahui akan berangkat ke Korea Selatan. Negara asal Shin Tae yong, dalam hal ini juga menjadi salah satu calon tuan rumah Piala Asia 2023.Penulis: Budi ErjeEditor: Budi ErjeSumber: PSSI
[caption id="attachment_313885" align="alignleft" width="1599"]

Sekjen PSSI Yunus Nusi bersama perwakilan AFC. (facebook.com/pssi/photos)[/caption]
MURIANEWS, Jakarta – Menyusul kedatangan perwakilan AFC untuk meninjau stadion yang akan digunakan untuk Piala Asia 2023, PSSI tinggal menyelesaikan kelengkapan administrasinya. PSSI secara resmi mengajukan diri menjadi tuan rumah Piala Asia 2023, dan terus dalam proses.
Sekretaris Jenderal PSSI, Yunis Nusi menyatakan, setelah proses peninjauan stadion, perwakilan AFC juga sudah menggelar rapat bersama. Dalam kesempatan itu dijelaskan apa-apa saja yang harus diperbaiki atau dilengkapi, jika nantinya Indonesia terpilih menjadi tuan rumah.
Yunus Nusi juga menyebut, pihak AFC telah memberikan rekomendasi dan masukan terkait venue atau stadion yang mereka kunjungi. Tim perwakilan AFC sendiri sudah melakukan aktifitasnya di Indonesia selama 3-4 hari terakhir.
"Masukan dan umpan balik yang dipaparkan secara umum positif, tinggal PSSI memaksimalkan lagi persyaratan-persyaratan tambahan untuk melengkapi dokumen bidding menjadi tuan rumah Piala Asia 2023 mendatang,” kata Yunus Nusi seperti dilansir laman resmi PSSI.
“Sebagai salah satu kandidat calon tuan rumah Piala Asia 2023, tentu PSSI diminta mengirimkan dokumen resmi bidding kepada AFC. Kedatangan mereka dengan mengecek dan memberikan masukan menjadi langkah penting dalam proses bidding ini," lanjut Yunus Nusi.
BACA JUGA: Indonesia Akhirnya Resmi Masuk Bidding Tuan Rumah Piala Asia 2023
Selain itu, Yunis Nusi juga menyatakan, AFC meminta PSSI selambat-lambatnya mengirimkan dokumen resmi bidding pada 15 September 2022. Kemudian, kepastian tentang tuan rumah Piala Asian 2023 akan diumumkan pada 17 Oktober 2022.
“Kami federasi sudah memenuhi semua dokumen persyaratannya dan turut mendampingi kegiatan inspeksi ini. Semoga Indonesia bisa mendapat kabar baik dari hasil inspeksi tim AFC ini,” tegas Yunus Nusi.
Setelah melakukan kegiatan peninjauan di Indonesia, Perwakilan AFC diketahui akan berangkat ke Korea Selatan. Negara asal Shin Tae yong, dalam hal ini juga menjadi salah satu calon tuan rumah Piala Asia 2023.
Penulis: Budi Erje
Editor: Budi Erje
Sumber: PSSI