– Tim Vietnam U-20 kembali membantai di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 Grup F. Mereka berhasil melibas Tim Timor Leste 4-0, di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (16/9/2022) sore.
Skor kemenangan Vietnam U-20, identic dengan kemenangan Timnas Indonesia U-20 dengan lawan yang sama. Sebelumnya Timnas Indonesia U-20 juga berhasil menang 4-0 atas Timor Leste.
Gol-gol Vietnam di pertandingan ini tercipta oleh Nguyen Thanh pada menit ke-12. Kemudian Bui Vi Hao menambah keunggulan pada menit ke-15 melalui sebuah tendangan keras, menyelesaikan umpan satu dua di petak pinalti Timor Leste.
Turun minum, skor 2-0 menjadi penanda pertandingan Vietnam U-20 Vs Timor Leste. Dalam pertandingan ini, Vietnam secara mutlak menguasai permainan. Sementara Timor Leste beberapa kali melakukan serangan balik dengan beberapa peluang berbahaya.
Memasuki babak kedua, beberapa peluang didapatkan Vietnam U-20. Namun penyelesaian yang kurang baik membuat banyak peluang sirna. Mereka baru bisa mencetak gol dalam 10 menit terakhir pertandingan.Pada menit ke-81 Nguyen Xuan Bac berhasil melepas tembakan dari dalam kotak penalty yang tak mampu diantisipasi kiper Timor Leste. Berikutnya, pada menit ke-84 sontekan Khuat Van Khang berhasil mengubah skor menjadi 4-0.Kemenangan ini membawa Vietnam memuncaki Klasemen Grup F dengan poin 6. Mereka masih harus menunggu hasil Timnas Indonesia U-20 Vs Hongkong yang akan berlangsung malam ini di Stadion yang sama.Penulis: Budi ErjeEditor: Budi ErjeDari Berbagai Sumber
[caption id="attachment_317461" align="alignleft" width="843"]

Tim Vietnam U-20 kembali membantai di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 Grup F. Mereka berhasil melibas Tim Timor Leste 4-0. (grafis)[/caption]
MURIANEWS, Surabaya – Tim Vietnam U-20 kembali membantai di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 Grup F. Mereka berhasil melibas Tim Timor Leste 4-0, di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (16/9/2022) sore.
Skor kemenangan Vietnam U-20, identic dengan kemenangan Timnas Indonesia U-20 dengan lawan yang sama. Sebelumnya Timnas Indonesia U-20 juga berhasil menang 4-0 atas Timor Leste.
Gol-gol Vietnam di pertandingan ini tercipta oleh Nguyen Thanh pada menit ke-12. Kemudian Bui Vi Hao menambah keunggulan pada menit ke-15 melalui sebuah tendangan keras, menyelesaikan umpan satu dua di petak pinalti Timor Leste.
Turun minum, skor 2-0 menjadi penanda pertandingan Vietnam U-20 Vs Timor Leste. Dalam pertandingan ini, Vietnam secara mutlak menguasai permainan. Sementara Timor Leste beberapa kali melakukan serangan balik dengan beberapa peluang berbahaya.
BACA JUGA: Vietnam Pede Kalahkan Timnas Indonesia U-20, Untuk Juarai Grup F
Memasuki babak kedua, beberapa peluang didapatkan Vietnam U-20. Namun penyelesaian yang kurang baik membuat banyak peluang sirna. Mereka baru bisa mencetak gol dalam 10 menit terakhir pertandingan.
Pada menit ke-81 Nguyen Xuan Bac berhasil melepas tembakan dari dalam kotak penalty yang tak mampu diantisipasi kiper Timor Leste. Berikutnya, pada menit ke-84 sontekan Khuat Van Khang berhasil mengubah skor menjadi 4-0.
Kemenangan ini membawa Vietnam memuncaki Klasemen Grup F dengan poin 6. Mereka masih harus menunggu hasil Timnas Indonesia U-20 Vs Hongkong yang akan berlangsung malam ini di Stadion yang sama.
Penulis: Budi Erje
Editor: Budi Erje
Dari Berbagai Sumber