Rabu, 19 November 2025


Bintang PSG, Kylian Mbappe diketahui menyesalkan situasi yang menimpa timnya ini. Namun dirinya tidak bisa berbuat apa-apa, dan hanya bisa pasrah.

Mbappe harus meninggalkan Allianz Stadium dengan kekecewaan besar, meski timnya berhasil menang 2-1 atas Juventus, pada Kamis (3/11/2022) dinihari WIB. Timnya ternyata hanya berada di posisi runner-up grup.

PSG dan Benfica, yang sukses menang 6-1 atas Maccabi Haifa, sejatinya memiliki poin dan selisih gol yang sama. Namun belakangan, mereka dinyatakan ‘kalah’ setelah mendapati jumlah gol tandang mereka lebih sedikit.

BACA JUGA: PSG Disalip Benfica di ‘Tikungan Terakhir’ Grup H

"Selama pertandingan, kami tidak tahu, tetapi pada akhirnya, mereka mencoba memperingatkan kami," kata bintang internasional Prancis itu kepada RMC Sport.

Hasil akhir menetapkan PSG akhirnya harus menghadapi jalan lebih terjal di 16 besar. Mereka akan menghadapi tim-tim juara grup yang tentu saja memiliki kekuatan besar."Tapi itulah akhirnya, tidak masalah, kami lolos. Kami datang untuk melakukan pekerjaan kami, tapi tidak cukup, kami akan melihat undian nanti (babak 16 besar) dan kami akan bermain untuk meraih kemenangan," tambah Mbappe dengan nada pasrah.Dengan hanya berstatus sebagai runner-up grub, PSG dipastikan akan menghadapi tantangan lebih berat. Ambisi menjuarai Liga Champions untuk pertama kalinya dalam sejarah klub, harus dilakukan dengan lebih keras.Dengan PSG jadi runner up Grup H, maka mereka berpotensi akan langsung menghadapi tim-tim kelas berat Eropa. Manchester City, Chelsea, Tottenham Hotspur, Bayern Munich, Napoli dan Real Madrid, salah satunya akan menjadi lawan.Penulis: Budi SantosoEditor: Budi SantosoSumber: RMC Sport

Baca Juga

Komentar

Terpopuler