Kamis, 20 November 2025


Kemenangan ini mengantar Portugal menjadi penantang Maroko yang sebelumnya menyingkirkan Spanyol. Pada pertandingan ini, pelatih Portugal Fernando Santos membuat keputusan besar dengan mencadangkan Ronaldo.

Santos memilih memainkan Goncalo Ramos ketimbang Ronaldo. Keputusannya membuahkan hasil gemilang di pertandingan ini, dengan berhasil merebut kemenangan 6-1 atas Swiss.

Goncalo Ramos sendiri membayar tuntas kepercayaan yang diberikan pada dirinya. Debutan di Piala Dunia ini membuat hattrick masing-masing pada menit ke-17, 51’ dan 67’. Gol Portugal lainnya dicetak oleh Pepe menit ke-33, Raphael Guerreiro (55’) dan Rafael Leao (90+2’).

Swiss yang dicatat dalam stastitik berhasil menguasai 53 persen permainan, hanya mampu mencetak satu gol. Penyerang mereka Manuel Akanji mencetak gol hiburan pada menit ke-58.

Debut Goncalo Ramos memang luar biasa. Di saat dirinya terpilih menggantikan bintang besar Ronaldo, pemain berusia 21 tahun ini malah berhasil mencetak hattrick. Selain itu Ramos juga membuat assist untuk gol yang dicetal Raphael Guerreiro.

BACA JUGA: Spanyol ‘Membosankan’, Tersingkir di Qatar 2022

Pelatih Fernando Santos baru memainkan Ronaldo dalam 16 menit terakhir pertandingan. Dalam posisi sudah unggul, Ronaldo tidak banyak melakukan sesuatu untuk timnya. Pemain ini sepertinya semakin ‘tenggelam’ di masa tuanya.Kini, sepertinya sudah terjawab mengenai perdebatan tentang apakah Portugal lebih baik atau lebih buruk tanpa Ronaldo. Setelah Ramos menunjukan preforma sejernih itu, besar kemungkinan tidak ada jalan bagi Ronaldo untuk kembali ke Starting IX Portugal.Portugal sepertinya lebih baik memainkan pemain muda yang lebih kuat dan cepat di pertandingan berikutnya. Demi Portugal, sepertinya Ronaldo juga harus mulai menyadari bagaimana kemampuan dirinya saat ini.Portugal akan menghadapi Maroko di Perempat Final Piala Dunia 2022. Pertandingan ini akan digelar pada Sabtu (10/12/2022) malam WIB di Stadion Al Thumama. Melihat hasil melawan Swiss, besar kemungkinan lebih baik Portugal tanpa Ronaldo untuk bisa menang. Penulis: Budi SantosoEditor: Budi Santoso

Baca Juga

Komentar

Terpopuler