Sebagian Besar Pemain Argentina Siap Dimainkan
Murianews
Kamis, 15 Desember 2022 18:24:05
Pasukan Lionel Scaloni langsung fokus pada pertandingan melawan Prancis di Final Piala Dunia 2022. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Lusail, Minggu (18/12/2022), pukul 22.00 WIB.
Menghadapi final, Lionel Scaloni dikabarkan sudah bisa mengandalkan Ángel di María kembali. Salah satu bintang Argentina ini, sempat mengalami ketidaknyamanan otot sejak pertandingan melawan Polandia.
Sejak saat itu, Angel di Maria belum pernah dimainkan secara penuh kembali, bahkan sampai pertandingan semifinal melawan Kroasia. Saat Argentina menghadapi Belanda, Angel di Maria sempat bermain di babak tambahan.
Kini pemain berjuluk El Fideo, sangat mungkin dimainkan untuk menambah lini serang timnya. Keberadaannya diharapkan bisa semakin menambah kekuatan di depan yang sudah ada Lionel Messi dan Julian Alvarez.
Jika Angel di Maria dimainkan, maka pemain yang harus duduk di bangku cadangan adalah Leandro Paredes. Meski demikian, kepastian ini masih akan dikaji oleh Scaloni, mengingat penampilan Paredes yang cukup bagus.
Diluar itu, Argentina juga sudah bisa memainkan Marcos Acuña dan Gonzalo Montiel setelah hukuman akumulasi kartunya berakhir. Dengan demikian, Lionel Scaloni kini memiliki beberapa opsi untuk timnya.
Argentina juga dilaporkan akan semakin lega, menyusul membaiknya kondisi Rodrigo De Paul. Setelah sempat mengalami cedera hamstring, de Paul menunjukan kinerja bagus untuk mengendalikan lini tengah mereka.
Sementara itu, Papu Gómez akan menjadi satu-satunya pemain yang diragukan bisa ditampilkan di Final Argentina vs Prancis. Pemain yang sebenarnya diharapkan bisa menjadi penjaga Kylian Mbappe ini mengelami cedera pergelangan kaki.
BACA JUGA: Rivaldo Malah Menjagokan Argentina JuaraDengan demikian, Lionel Scaloni harus membuat rencana lain, untuk mengendalikan Kylian Mbappe yang berbahaya. Bagaimanapun, Mbappe adalah sosok yang harus mendapatkan perhatian khusus di pertandingan final mereka.Pertemuan Argentina vs Prancis akan menjadi duel ulangan perempat final Piala Dunia 2018 lalu. Pada kesempatan itu, Prancis mengalahkan Argentina dengan skor 3-4, yang kemudian berlanjut menjadi juara.Pertandingan final di Stadion Lusail, Minggu (18/12/2022) tenntu saja akan menjadi kesempatan Argentina membalas kekalahan mereka. Namun, jalan bagi mereka tidak akan mudah. Potensi bahwa mereka akan ‘terantuk pada batu yang sama’ juga masih bisa terjadi.Penulis: Budi SantosoEditor: Budi SantosoSumber: tycsports.com
Murianews, Doha – Setelah menjalani istirahat usai mengatasi perlawanan Kroasia, Tim Argentina kembali turun berlatih. Sebagian besar pemain Argentina siap dimainkan. Media tycsports, Argentina melaporkan hal ini, Kamis (15/12/2022).
Pasukan Lionel Scaloni langsung fokus pada pertandingan melawan Prancis di Final Piala Dunia 2022. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Lusail, Minggu (18/12/2022), pukul 22.00 WIB.
Menghadapi final, Lionel Scaloni dikabarkan sudah bisa mengandalkan Ángel di María kembali. Salah satu bintang Argentina ini, sempat mengalami ketidaknyamanan otot sejak pertandingan melawan Polandia.
Sejak saat itu, Angel di Maria belum pernah dimainkan secara penuh kembali, bahkan sampai pertandingan semifinal melawan Kroasia. Saat Argentina menghadapi Belanda, Angel di Maria sempat bermain di babak tambahan.
Kini pemain berjuluk El Fideo, sangat mungkin dimainkan untuk menambah lini serang timnya. Keberadaannya diharapkan bisa semakin menambah kekuatan di depan yang sudah ada Lionel Messi dan Julian Alvarez.
Jika Angel di Maria dimainkan, maka pemain yang harus duduk di bangku cadangan adalah Leandro Paredes. Meski demikian, kepastian ini masih akan dikaji oleh Scaloni, mengingat penampilan Paredes yang cukup bagus.
Diluar itu, Argentina juga sudah bisa memainkan Marcos Acuña dan Gonzalo Montiel setelah hukuman akumulasi kartunya berakhir. Dengan demikian, Lionel Scaloni kini memiliki beberapa opsi untuk timnya.
Argentina juga dilaporkan akan semakin lega, menyusul membaiknya kondisi Rodrigo De Paul. Setelah sempat mengalami cedera hamstring, de Paul menunjukan kinerja bagus untuk mengendalikan lini tengah mereka.
Sementara itu, Papu Gómez akan menjadi satu-satunya pemain yang diragukan bisa ditampilkan di Final Argentina vs Prancis. Pemain yang sebenarnya diharapkan bisa menjadi penjaga Kylian Mbappe ini mengelami cedera pergelangan kaki.
BACA JUGA: Rivaldo Malah Menjagokan Argentina Juara
Dengan demikian, Lionel Scaloni harus membuat rencana lain, untuk mengendalikan Kylian Mbappe yang berbahaya. Bagaimanapun, Mbappe adalah sosok yang harus mendapatkan perhatian khusus di pertandingan final mereka.
Pertemuan Argentina vs Prancis akan menjadi duel ulangan perempat final Piala Dunia 2018 lalu. Pada kesempatan itu, Prancis mengalahkan Argentina dengan skor 3-4, yang kemudian berlanjut menjadi juara.
Pertandingan final di Stadion Lusail, Minggu (18/12/2022) tenntu saja akan menjadi kesempatan Argentina membalas kekalahan mereka. Namun, jalan bagi mereka tidak akan mudah. Potensi bahwa mereka akan ‘terantuk pada batu yang sama’ juga masih bisa terjadi.
Penulis: Budi Santoso
Editor: Budi Santoso
Sumber: tycsports.com