Jumat, 21 November 2025


MURIANEWS, Pati –Persipa Pati batal meminjam tiga pemain dari PSIS Semarang. Saat ini, klub berjuluk Laskar Saridin lebih memilih untuk fokus mematangkan skuad yang sudah ada.

Hal ini diungkapkan oleh General Manager Persipa Pati, Dian Dwi Budianto. Ia mengatakan komposisi Persipa Pati saat ini sudah pas dan tidak membutuhkan pemain pinjaman dari PSIS Semarang.

Selain itu, PSIS Semarang juga masih membutuhkan pemain menjelang bergulirnya Liga 1 2022-2023. Beberapa pemain PSIS Semarang dibekap cedera setelah laga pramusim, sehingga .

”Komposisi Persipa Pati sudah pas. Pemain PSIS Semarang juga ada yang cedera. Jadi (kita) ndak jadi pinjam (pemain PSIS Semarang),” kata Dian, Jumat (22/7/2022).

Saat ini Persipa Pati dihuni sekitar 29 pemain. Jumlah ini dinilai masih besar. Lantaran hanya 28 pemain yang bisa didaftarkan untuk mengikuti Liga 2. Maka dari itu pihaknya berencana mencoret beberapa pemain.

BACA JUGA: Persijap Jepara Akan Gelar Uji Coba Lawan Persipa Pati

”Kemungkinan masih ada pemain yang dicoret. Karena masih bongkar pasang formasi,” kata Dian lagi.Pihaknya juga masih mengincar satu pemain di posisi bek kiri. Dian mengatakan pemain asal Menado menjadi bidikan. Namun dirinya belum bisa menjelaskan siapa nama pemain itu.Sebelumnya, Persipa Pati dikabarkan akan mendapatkan 3 pemain pinjaman dari PSIS Semarang. Bahkan disebutkan pemain-pemain dipinjam secara gratis.”Kita kemarin juga dapat pinjaman 3 pemain dari PSIS Semarang dan dibiayai PSIS. Pemain depan dan pemain lainnya,” kata CEO Persipa Pati Joni Kurnianto, Minggu (17/7/2022) lalu.Ketiga pemain itu yakni Kartika Vedhayanto yang berposisi sebagai bek kanan, Farrel Arya sebagai gelandang dan Gusti Setiawan sebagai pemain depan.Reporter: Umar HanafiEditor: Budi Erje

Baca Juga

Komentar

Terpopuler