Sabtu, 22 November 2025


Pelatih PTM Sukun Donny Prasetya Aji mengatakan progres anak asuhnya membaik. "Grafiknya naik. Tolok ukurnya dari turnamen SBS Open kemarin di empat besar diisi atlet Sukun semua," katanya, Rabu (28/10/2020).

Lebih lanjut, kendati prospek sudah membaik, dia mengatakan anak didiknya masih harus membenahi beberapa aspek. Mulai dari teknik, fisik, dan semangat bertanding.

Baca: PTM Sukun Sabet Empat Trofi di SBS Open

Ia menyatakan, saat ini PTM Sukun dihuni 16 atlet. Terdiri dari atlet SD, SMP, dan SMA. Dia berharap anak didiknya tidak cepat puas.

"Harapan kami anak-anak tetap semangat dalam mencapai apa yang dicita-citakan," harapnya.Seperti yang diberitakan sebelumnya, atlet PTM Sukun berhasil memborong empat trofi di kejuaran SBS Open. Empat trofi yang diraih itu terdiri dari juara I, juara II, dan juara III bersama. Reporter: Vega Ma'arijil UlaEditor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar

Terpopuler