Rabu, 19 November 2025


MURIANEWS, Kudus - Pengurus PBSI (Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia) Kudus dibawah Ketua Yuni Kartika, dilantik secara resmi, Senin (14/2/2022). Acara pelantikan ini digelar di GOR Djarum, Jati, Kudus.

Bupati Kudus HM Hartopo, Ketua Umum Pengprov PBSI Jateng, Basri Yusuf, Kepala Disdikpora Kudus Harjuna Widada, S.H., dan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kudus, Imam Triyanto SH., hadir dalam acara ini.

Ketua Umum Pengprov PBSI Jateng, Basri Yusuf mengucapkan selamat atas terbentuknya kepengurusan PBSI 2021-2025. Diharapkannya PBSI Kudus dapat melahirkan atlet-atlet bulutangkis potensial dari Kota Kretek.

"Apalagi di Kudus ini ada PB Djarum. Jadi harus menjalin komunikasi dengan klub-klub juga. Harus sinergi dengan atlet, pelatih, dan orang tua atlet," katanya, Senin (14/2/2022).

Untuk mewujudkan hal itu, menurut Basri, memang harus didukung dengan organisasi yang sehat. Selain itu juga saling berkoordinasi dengan berbagai stakeholder.

"Prestasi yang bagus lahir dari organisasi yang sehat. Saya ucapkan selamat kepada Yuni Kartika dan kawan-kawan. Semoga memegang penuh AD/ART dan kode etik PBSI," imbuhnya.

Sedangkan, Bupati Kudus HM Hartopo mengatakan, bulutangkis Indonesia tidak pernah lepas dari Kudus. Mereka yang gemar bulutangkis pasti mengenal Kudus dan PB Djarum.

BACA JUGA: Mantan Pebulutangkis Putri Indonesia, Terpilih Jadi Ketua Umum PBSI Kudus

"Saya ucapkan selamat, semoga melaksanakan amanah dengan penuh tanggungjawab. Kami bangga punya banyak atlet bulutangkis dari Kudus yang muncul di kancah Internasional," katanya," Senin (14/2/2022).
"Saya ucapkan selamat, semoga melaksanakan amanah dengan penuh tanggungjawab. Kami bangga punya banyak atlet bulutangkis dari Kudus yang muncul di kancah Internasional," katanya," Senin (14/2/2022).Dalam kesempatan yang sama, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kudus, Imam Triyanto mengapresiasi atas dilantiknya kepengurusan PBSI Kudus. Dia berharap agar PBSI Kudus dapat melahirkan atlet bulutangkis terbaik."Bulutangkis selalu identik dengan Kudus. Semoga di bawah kepemimpinan ibu Yuni Kartika, dapat lahir atlet-atlet berprestasi. Ke depannya semoga PBSI Kudus, Disdikpora Kudus, dan KONI Kudus dapat saling bersinergi," ungkapnya.Sementara itu, Ketua PBSI Kudus, Yuni Kartika menyatakan pihaknya akan fokus di beberapa bidang. Diantaranya bidang pembinaan yang difokuskan pada pengenalan olahraga bulutangkis secara masal, melalui sekolah-sekolah dan perkumpulan bulutangkis."Untuk bidak pembinaan akan didukung dengan program coaching clinic untuk guru-guru olahraga dan para pelatih klub," katanya, Senin (14/02/2022)Selain itu, pihaknya juga fokus di bidang kompetisi. Seperti mengadakan turnamen-turnamen dari level Kejurkot hingga level nasional dengan harapan dapat menjaring bibit-bibit berbakat di Kabupaten Kudus.Lebih lanjut, di bidang organisasi pihaknya akan memprioritaskan peningkatan jumlah dan kualitas wasit melalui kepelatihan wasit. Selain itu pihaknya juga akan melakukan pendataan atlet baik dari klub-klub maupun sekolah-sekolah. Reporter: Vega Ma'arijil UlaEditor: Budi Erje

Baca Juga

Komentar

Terpopuler