Kamis, 20 November 2025


MURIANEWS, Kudus - Pada pertandingan cabang olahraga pencak silat ada beberapa perlengkapan pertandingan yang digunakan. Diantaranya lampu berwarna merah, biru, dan kuning serta beberapa perlengkapan lainnya.

<span;>Peralatan ini tentu tidak sekedar pajangan saja. Melainkan memiliki fungsi yang dibutuhkan dalam sebuah pertandingan pencak silat itu sendiri. Lantas apa fungsinya?

Lampu merah, biru, dan kuning disebut sebagai lampu isyarat pertandingan pencak silat. Dalam Kejurda Pagar Nusa Jateng lalu, perlengkapan tersebut juga digunakan.

Manajer Pagar Nusa Kudus, Muhammad Ali Mahmud menjelaskan lampu isyarat merah dan biru berfungsi untuk menunjukkan pemenang dalam sebuah  pertandingan. Jika lampu merah menyala, berarti pemain dari sudut merah adalah pemenangnya , begitupun sebaliknya.

BACA JUGA: Kejurda Pagar Nusa Jateng Tahun Ini, Pertama Kali Memakai Digital Scoring

Sedangkan satu lampu lain, yang berwarna kuning, digunakan untuk memanggil wasit pertandingan. Dalam sebuah pertandingan, wasit bisa saja melakukan tindakan tidak tepat, dan perlu diingatkan.

"Kalau yang lampu kuning, itu untuk memanggil wasit. Misalnya wasit salah mengambil keputusan. Nanti dari pihak kepala pertandingan yang memegang lampu itu memberi penjelasan ke wasit kalau ada pelanggaran," katanya, Sabtu (19/3/2022).

Lalu ada perlengkapan pertandingan berupa lampu berbentuk kubus bersusun tiga. Masing-masing kubus memiliki nomor 1, 2 dan 3. Perlengkapan ini berfungsi untuk menunjukan babak pertandingan yang tengah berlangsung."Kalau lampu yang hidup di angka satu artinya itu babak pertama sedang berlangsung," jelas Mahmud.Selain lampu isyarat dan angka babak, juga ada gong yang akan dipukul pada waktu tertentu. Perihal ini, Mahmud  menjelaskan, gong menjadi penanda dimulainya dan berakhirnya babak pertandingan pencak silat."Kalau gong yang dipukul itu sebagai penanda dimulainya suatu babak," imbuhnya.<span;>Selain lampu isyarat dan lampu babak, peralatan pertandingan pencak silat juga harus dilengkapi dengan gelanggang, meja dan kursi wasit. Kemudian timbangan, pakaian pencak silat yang digunakan atlet dan pelindung badan. Reporter: Vega Ma'arijil UlaEditor: Budi Erje

Baca Juga

Komentar

Terpopuler