Rabu, 19 November 2025


MURIANEWS, Kudus - Atlet Paralimpic Tenis Meja Indonesia nasional, David Jacobs senang dengan bergulirnya Liga Tenis Meja Indonesia di tahun ini. Dirinya berharap agar ajang ini terus berkelanjutan.

Liga Tenis Meja Indonesia telah selesai digelar pada Jumat sampai Minggu (3-5/6/2022) di GOR Pajajaran Bandung, Jawa Barat. Gelaran tersebut merupakan putaran pertama tahun ini. Nantinya, Liga Tenis Meja Indonesia direncanakan kembali digelar pada putaran kedua dan putaran ketiga.

Putaran kedua dan ketiga direncanakan digelar di tahun ini. Tetapi untuk waktu dan tempat pastinya masih menunggu keputusan dari pihak penyelenggara.

Atlet Paralimpic Tenis Meja Indonesia, David Jacobs sebelumnya juga ikut terjun di ajang ini. Meskipun merupakan atlet paralimpic, David Jacobs turun membela klub Arwana Jaya Jakarta.

BACA JUGA: Atlet Paralimpic Indonesia David Jacobs, Ikut Meriahkan Liga Tenis Meja Indonesia

Kesinambungan Liga Tenis Meja Indonesia menurut David Jacobs harus terus dijaga. Sehingga pembinaan tenis meja bisa dilakukan secara berkelanjutan. Lebih jauh Timnas Indonesia bisa memiliki regenerasi atlet tenis meja.
Kesinambungan Liga Tenis Meja Indonesia menurut David Jacobs harus terus dijaga. Sehingga pembinaan tenis meja bisa dilakukan secara berkelanjutan. Lebih jauh Timnas Indonesia bisa memiliki regenerasi atlet tenis meja."Liga seperti ini sudah lama tidak diselenggarakan. Tahun ini mulai ada lagi. Pastinya senang dan bersyukur," katanya, Selasa (7/6/2022).Selanjutnya, dirinya menyampaikan terima kasih kepada semua stakeholder atas bergulirnya Liga Tenis Meja Indonesia ini. Sebab, dia dan rekan-rekan atlet masih membutuhkan wadah atau turnamen untuk mengasah kemampuan bermain tenis meja."Tentunya saya berterima kasih, karena masih ada yang memperhatikan kami para atlet tenis meja," sambungnya. Reporter: Vega Ma'arijil UlaEditor: Budi Erje

Baca Juga

Komentar

Terpopuler