Kamis, 20 November 2025


MURIANEWS, Kudus – Audisi Umum PB Djarum telah dibuka sejak Senin (15/8/2022) kemarin. Pendaftar dapat mendaftarkan diri melalui laman www.pbdjarum.org. Melalui online, para calon peserta bisa melakukan pendaftaran.

Di laman tersebut, pendaftar dapat mengklik menu daftar. Kemudian pendaftar akan diminta mengisi beberapa data. Di antaranya nama lengkap, tempat lahir, tanggal lahir, jenis kelamin dan alamat.

Kemudian pendaftar juga diminta untuk mengisi provinsi, kabupaten, nomor telepon, alamat email, rangking PBSI, dan prestasi bulutangkis. Selanjutnya tinggal menunggu perintah yang muncul di laman tersebut.

Audisi Umum PB Djarum akan digelar tahun 2022 ini. Ajang ini akan mencari bakat pebulutangkis potensial di dua kelompok usia, yakni U-11 dan U-13. Selanjutnya PB Djarum akan memberikan beasiswa pada mereka yang dinyatakan lolos seleksi.

BACA JUGA: Legenda Badminton Indonesia Meriahkan Audisi Umum PB DjarumAudisi Umum Beasiswa Djarum tahun ini, proses seleksinya hanya dipusatkan di GOR Djarum, Jati, Kudus. Pelaksanaannya direncanakan digelar mulai Oktober mendatang."Kami laksanakan di satu tempat GOR Djarum Jati. Kalau pesertanya membeludak lebih dari 1200 kita extend hari. Kalau membeludak lagi nambah di GOR Djarum Kaliputu," kata Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation Yoppy Rosimin, Selasa (16/8/2022).Reporter: Vega Ma'arijil UlaEditor: Budi Erje

Baca Juga

Komentar

Terpopuler