Sepuluh Atlet PTM Sukun Ikut Ramaikan Seleksi Kejuaraan Tenis Meja Asia Tenggara
Yuda Auliya Rahman
Sabtu, 28 Mei 2022 16:17:26
MURIANEWS, Kudus – Sepuluh atlet Persatuan Tenis Meja (PTM) Sukun turut meramaikan seleksi pemain U-15 untuk persiapan kejuaraan tenis meja Asia Tenggara (SEATTA) atau SEA Junior Cadet Training Camp Bangkok The 26 SEAJTCTTC 2022. Mereka unjuk kemampuan dengan puluhan atlet lain dari berbagai daerah.
"Ada sepuluh atlet PTM Sukun yang ikut seleksii. Empat atlet putra dan enam atlet putri yang berusia 11-14 tahun," kata Manager PTM Sukun Agus Fredi Pramono, Sabtu (28/8/2022).
Sepuluh atet tersebut, adalah Nabila Fikriyah, Adisty Norma Fanelis, Faiza Zahra Afgani, Devinta Maharani, Citra Rasmi, dan Karinza Matahari di kategori putri. Sementara di kategori putra yakni, Dafi Nanda Fahreza Putra, Alden Falahi Catra, Rasya Marchelino dan Rio Dwi Marsa Maulidi.
BACA JUGA: Puluhan Atlet Tenis Meja Ikuti Seleksi Kejuaraan Tenis Meja Asia Tenggara di GOR SukunLebih lanjut Ia menyebut, atlet PTM Sukun yang mengikuti seleksi tersebut telah melewati persiapan dan pembekalam dari berbagai aspek latihan. Mulai dari fisik, teknik, hingga mental saat bertanding.
"Kami, begitu ada seleksi, akhir April kemarin sudah mulai persiapan," ucapnya.
"Kami, begitu ada seleksi, akhir April kemarin sudah mulai persiapan," ucapnya.Pihaknya optimis sejumlah atlet PTM Sukun yang turut serta dalam seleksi tersebut akan mampu lolos baik kategori putra ataupun kategori putri. Meski menurutnya, dalam seleksi kali ini di kategori putri akan ada atlet yang gugur lebih awal lantaran berada dalam satu grup."Kami optimis ada yang lolos. Tapi persaingan dalam seleksi ini cukup ketat, karena banyak atlet-atlet bagus lain yang ikut serta. Intinya para atlet PTM Sukun harus semangat berjuang dan pantang menyerah saat bertanding di seleksi ini," ujarnya.Seleksi U-15 yang dihelat PP-PTMSI di GOR PTM Sukun diikuti oleh 62 atlet dari berbagai daerah. 40 atlet diantaranya masuk kategori putra, dan 22 atlet lain masuk kategori putri.Seleksi yang akan digelar selama dua hari Sabtu-Minggu (28-29/5/2022) ini, bertujuan untuk mencari atlet-atlet muda potensial untuk persiapan ajang kejuaraan SEA Junior Cadet Training Camp Bangkok The 26 SEAJTCTTC 2022 dan ajang internasional lain.Reporter : Yuda Auliya RahmanEditor: Budi Erje
[caption id="attachment_292596" align="alignleft" width="1280"]

Atlet PTM Sukun kategori putri yang bertanding dalam satu pool (Murianews/Yuda Auliya Rahman)[/caption]
MURIANEWS, Kudus – Sepuluh atlet Persatuan Tenis Meja (PTM) Sukun turut meramaikan seleksi pemain U-15 untuk persiapan kejuaraan tenis meja Asia Tenggara (SEATTA) atau SEA Junior Cadet Training Camp Bangkok The 26 SEAJTCTTC 2022. Mereka unjuk kemampuan dengan puluhan atlet lain dari berbagai daerah.
"Ada sepuluh atlet PTM Sukun yang ikut seleksii. Empat atlet putra dan enam atlet putri yang berusia 11-14 tahun," kata Manager PTM Sukun Agus Fredi Pramono, Sabtu (28/8/2022).
Sepuluh atet tersebut, adalah Nabila Fikriyah, Adisty Norma Fanelis, Faiza Zahra Afgani, Devinta Maharani, Citra Rasmi, dan Karinza Matahari di kategori putri. Sementara di kategori putra yakni, Dafi Nanda Fahreza Putra, Alden Falahi Catra, Rasya Marchelino dan Rio Dwi Marsa Maulidi.
BACA JUGA: Puluhan Atlet Tenis Meja Ikuti Seleksi Kejuaraan Tenis Meja Asia Tenggara di GOR Sukun
Lebih lanjut Ia menyebut, atlet PTM Sukun yang mengikuti seleksi tersebut telah melewati persiapan dan pembekalam dari berbagai aspek latihan. Mulai dari fisik, teknik, hingga mental saat bertanding.
"Kami, begitu ada seleksi, akhir April kemarin sudah mulai persiapan," ucapnya.
Pihaknya optimis sejumlah atlet PTM Sukun yang turut serta dalam seleksi tersebut akan mampu lolos baik kategori putra ataupun kategori putri. Meski menurutnya, dalam seleksi kali ini di kategori putri akan ada atlet yang gugur lebih awal lantaran berada dalam satu grup.
"Kami optimis ada yang lolos. Tapi persaingan dalam seleksi ini cukup ketat, karena banyak atlet-atlet bagus lain yang ikut serta. Intinya para atlet PTM Sukun harus semangat berjuang dan pantang menyerah saat bertanding di seleksi ini," ujarnya.
Seleksi U-15 yang dihelat PP-PTMSI di GOR PTM Sukun diikuti oleh 62 atlet dari berbagai daerah. 40 atlet diantaranya masuk kategori putra, dan 22 atlet lain masuk kategori putri.
Seleksi yang akan digelar selama dua hari Sabtu-Minggu (28-29/5/2022) ini, bertujuan untuk mencari atlet-atlet muda potensial untuk persiapan ajang kejuaraan SEA Junior Cadet Training Camp Bangkok The 26 SEAJTCTTC 2022 dan ajang internasional lain.
Reporter : Yuda Auliya Rahman
Editor: Budi Erje