Kamis, 20 November 2025

MURIANEWS, Kudus - Sukun Tour de Muria 2022 bisa menjadi ajang promosi berbagai macam potensi lokal yang ada di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Mulai dari potensi wisata alam hingga kuliner yang ada di Kota Kretek ini.

Terlebih, even sport tourism ini diikuti oleh 600 peserta yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia. Hal tersebut diungkapkan Bupati Kudus HM Hartopo usai melepas para peserta Sukun Tour de Muria 2022, Minggu (11/9/2022) pagi.

Bupati Kudus, sangat mengapresiasi digelarnya even Sukun Tour de Muria yang disponsori  PT Sukun Wartono Indonesia ini.  Even ini, disebut bisa mempromosikan segala potensi yang ada di Kabupaten Kudus.




[caption id="attachment_315623" align="alignleft" width="2560"] Bupati Kudus HM Hartopo saat memberikan sambutan di even Sukun Tour de Muria 2022, (Murianews/Yuda Auliya Rahman)[/caption]


"Tentu even ini bisa mempromosikan potensi yang ada di Kudus," katanya

Apalagi, sambung Hartopo, Kudus memiliki potensi wisata alam yang begitu luar biasa dan harus dipromosikan kepada masyarakat di Indonesia. Begitu juga, dengan segudang kuliner khas yang ada di Kudus.

"Dengan even Sukun Tour de Muria 2022 yang dibarengi dengan pelaksanaan pekan UMKM Kudus kami harapkan bisa menjadikan perekonomian di Kudus kembali menggeliat. Itu harapan kami," pungkasnya.

BACA JUGA: Sukun Tour de Muria 2022 Dimulai, Lewati Rute Keliling Gunung MuriaSukun Tour de Muria 2022 merupakan ajang sport tourism yang disponsori PT Sukun Wartono Indonesia. Even ini, akan menempuh jarak rute sejauh 157 kilometer mengelilingi Gunung Muria di tiga kabupaten, Kudus, Jepara, dan Pati.Sukun Tour de Muria 2022  juga menjadi ajang kejuaraan balap sepeda yang merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT ke 75 PT Sukun Wartono Indonesia. Tak hanya itu,even ini juga sebagai salah satu acara yang turut memperingati hari jadi Kota Kudus ke-473.Reporter : Yuda Auliya RahmanEditor: Budi Erje

Baca Juga

Komentar

Terpopuler