Digadang-gadang bakal memenangi Piala Dunia U20, Italia justru terpeleset gegara gol Luciano Rodriguez di kemelut kotak penalti pada menit ke 86. Italia pun kalah 1-0 atas Uruguay.
Padahal dua pemain Italia U20 mencatatkan prestasi di Piala Dunia U20. Di pentas itu, Cesare Casadai meraih golden boot sebagai pencetak gol terbanyak dan golden ball sebagai pemain terbaik.
Tak hanya sang striker, kiper Italia Sebastiano Desplanches juga diganjar golden glove atau kiper terbaik di Piala Dunia U20. Sayang catatan dua pemain itu tak mampu mengantar Italia U20 juara.
Kekalahan Gli Azzuri muda menambah kesedihan bagi sepak bola Italia. Baru sehari kemarin, Minggu (11/6/2023) dini hari, Inter Milan gagal juara Liga Champions setelah kalah 1-0 dari Manchester City.Dari empat klub, Napoli, Juventus, AC Milan, dan Inter Milan, hanya AC Milan dan Inter Milan yang mampu melenggang ke semifinal Liga Champions. Sayang, keduanya harus bentrok di babak tersebut.Derby della Madonnina itu akhirnya dimenangi Inter Milan. Sayang asa Inter Milan untuk mengulang prestasi di Madrid pada 2010 lalu gagal. Nerazzurri harus mengakui keunggulan Manchester City di Final Liga Champions di Istanbul Turki.Hari tanpa pesta Italia sudah dibuka pada awal Juni 2023 lalu. Saat itu, AS Roma tumbang dengan Sevila di Final Europa League. Serigala Roma kalah lewat adu pinalti 4-1 setelah sebelumnya bermain imbang dengan tim Spanyol Sevilla.Sepekan kemudian, giliran Fiorentina. Klub yang pernah dibela legenda Argentina, Gabriel Omar Batistuta itu kalah 1-2 atas West Ham di Final Conference League, Kamis (8/6/2023).
Murianews, Kudus – Perwakilan Italia kembali mencatat hasil buruk. Setelah tim-tim Serie A Italia gagal di final kejuaraan Eropa, kini Timnas Italia U20 juga menelan pil pahitnya.
Digadang-gadang bakal memenangi Piala Dunia U20, Italia justru terpeleset gegara gol Luciano Rodriguez di kemelut kotak penalti pada menit ke 86. Italia pun kalah 1-0 atas Uruguay.
Padahal dua pemain Italia U20 mencatatkan prestasi di Piala Dunia U20. Di pentas itu, Cesare Casadai meraih golden boot sebagai pencetak gol terbanyak dan golden ball sebagai pemain terbaik.
Tak hanya sang striker, kiper Italia Sebastiano Desplanches juga diganjar golden glove atau kiper terbaik di Piala Dunia U20. Sayang catatan dua pemain itu tak mampu mengantar Italia U20 juara.
Baca: Freekick Pafundi Bawa Italia Menuju Final Piala Dunia U20
Kekalahan Gli Azzuri muda menambah kesedihan bagi sepak bola Italia. Baru sehari kemarin, Minggu (11/6/2023) dini hari, Inter Milan gagal juara Liga Champions setelah kalah 1-0 dari Manchester City.
Dari empat klub, Napoli, Juventus, AC Milan, dan Inter Milan, hanya AC Milan dan Inter Milan yang mampu melenggang ke semifinal Liga Champions. Sayang, keduanya harus bentrok di babak tersebut.
Derby della Madonnina itu akhirnya dimenangi Inter Milan. Sayang asa Inter Milan untuk mengulang prestasi di Madrid pada 2010 lalu gagal. Nerazzurri harus mengakui keunggulan Manchester City di Final Liga Champions di Istanbul Turki.
Hari tanpa pesta Italia sudah dibuka pada awal Juni 2023 lalu. Saat itu, AS Roma tumbang dengan Sevila di Final Europa League. Serigala Roma kalah lewat adu pinalti 4-1 setelah sebelumnya bermain imbang dengan tim Spanyol Sevilla.
Sepekan kemudian, giliran Fiorentina. Klub yang pernah dibela legenda Argentina, Gabriel Omar Batistuta itu kalah 1-2 atas West Ham di Final Conference League, Kamis (8/6/2023).