Selasa, 17 Juni 2025


MURIANEWS, Barcelona- Barcelona selamat dari kekalahan saat melawat ke kandang Espanyol, Senin (14/2/2022) dinihari WIB. Bermain di RCDE Stadium, mereka dengan susah payah harus puas dengan hasil 2-2.

Pada pertandingan pekan ke-24 LaLiga Spanyol, Barcelona sempat tertinggal 1-2 di babak kedua sebelum akhirnya berhasil mengejar skor, dan menghindari kekalahan. Hasil ini bagaimanapun masih bisa membuat mereka bertahan di posisi 4 di klasemen sementara.

Meski demikian, hasil imbang ini membuat mereka rentan disalip kembali oleh Atletico Madrid. Tim juara bertahan Atletico Madrid, masih terus membuntuti Barcelona di posisi ke-5.

Di RCDE Stadium, Barcelona sebagai tim tamu sebenarnya sempat unggul unggul lebih dilu lewat gol cepat Pedri. Pemain muda Barcelona ini berhasil membobol gawang Espanyol ketika laga belum genap berjalan dua menit, tepatnya pada detik ke-74. Gol ini bahkan menjadi gol tercepat yang pernah terjadi di derby Barcelona Vs Espanyol.

BACA JUGA: Barcelona Merangsek ke Posisi 4 Klasemen Liga Spanyol, Kalahkan Atletico 4-2

Namun keunggulan ini tidak bisa dikembangkan oleh Barcelona dalam pertandingan itu. Tim Espanyol malah berhasil membalikan skor, setelah Sergi Darder dan Raul de Tomas berhasil mencetak gol pada menit ke-40 dan Raul de Tomas pada menit ke-64.

Skor 1-2 ini hampir saja membuat Barcelona tumbang, sebelum akhirnya Luuk de Jong muncul sebagai penyelamat. Penyerang asal Belanda itu mencetak gol melalu sundulan pada menit ke- 90+6.

Luuk De Jong berhasil memapaki umpan silang Adama Traore, hingga membuat hasil pertandingan berakhir dramatis bagi Barcelona. Apalagi dalam pertandingan itu, dua pemain dari masing-masing tim sempat mendapatkan kartu merah.

Dari kubu Espanyol Nico Melamed dikeluarkan dari lapangan, sementara dari Barcelona Gerard Pique juga dikeluarkan dari lapangan. Kejadian ini berlangsung pada menit ke-90+2, dalam posisi 1-2 untuk Espanyol.

Hasil imbang ini membuat, Barcelona kembali ke empat besar klasemen Liga Spanyol musim 2021-2022. Mereka mengumpulkan 39 poin dari 23 pertandingan. Mereka menggusur Atletico Madrid yang kini berada di peringkat kelima.

Atletico Madrid sejatinya juga mengantogi 39 poin, tetapi mereka tertinggal selisih gol dari Barcelona sehingga kembali turun ke peringkat kelima setelah sempat menghuni urutan keempat.

Atletico Madrid sebelumnya kembali merebut posisi ke-4 setelah menang 4-3 dari Getafe pada Minggu (13/2/2022). Di atas Barcelona dan Atletico Madrid, terdapat Sevilla yang menempati peringkat kedua dengan koleksi 50 poin dari 24 laga.

Sevilla unggul tujuh poin atas Real Betis yang berada di peringkat ketiga. Mereka juga semakin mendekati raihan poin yang dimiliki oleh Real Madrid selaku pemuncak klasemen.Sevilla, berhasil mendekati Real Madrid usai menang 2-0 atas Elche pada Sabtu (12/2/2022).Pemain pinjaman dari Manchester United, Anthony Martial, menjadi salah satu sosok yang berkontribusi di balik kemenangan tersebut.Dia menjadi pemberi assist dalam proses gol kedua Sevilla yang dibukukan oleh Rafa Mir pada menit ke-75. Sebelumnya, Sevilla sudah unggul 1-0 berkat gol Papu Gomez pada menit ke-70.Real Madrid sendiri tidak bisa menjaga jarak lebih jauh dari kejaran Sevilla usai hanya bermain imbang 0-0 dengan Villarreal. Mereka memang masih memimpin klasemen dengan 54 poin. Namun keunggulan mereka hanya tinggal 4 poin dari Sevilla.Pertandingan Liga Spanyol Pekan ke-24 2021-2022, menyisakan satu pertandingan antara Mallorca vs Athletic Bilbao. Pertandingan ini baru akan digelar pada Selasa (15/2/2022) dini hari WIB.Berikut Hasil Pertandingan Pekan ke-24 Sampai Senin (14/2/2022) dinihari WIB:Sevilla 2-0 ElcheCadiz 0-0 Celta VigoVillarreal 0-0 Real MadridAtletico Madrid 4-3 GetafeAlaves 2-1 ValenciaLevante 2-4 Real BetisReal Sociedad 2-0 GranadaEspanyol 2-2 BarcelonaPenulis: Budi ErjeEditor: Budi ErjeSumber: Kompas.com

Baca Juga

Komentar

Terpopuler